Kabar Tim Liverpool Jelang Lawan Manchester City: Siapa yang Absen?
Afdholud Dzikry | 2 Juli 2020 15:13
Bola.net - Liverpool akan memulai pertandingan pertama sejak mereka dipastikan menjadi juara Premier League ketika menghadapi Manchester City. Pertandingan Manchester City vs Liverpool ini akan digelar di Etihad Stadium, Jumat (3/7/2020) dini hari WIB.
Pasukan Jurgen Klopp akan mendapatkan guard of honour dari Manchester City ketika mereka keluar dari lorong ganti pemain. Kepastian juara Liverpool ini sendiri didapatkan setelah Manchester City kalah dari Chelsea pada akhir bulan lalu.
Liverpool sendiri sekarang tengah mengincar beberapa rekor, termasuk rekor 100 poin milik Manchester City yang didapatkan pada musim 2017-2018 lalu. Namun jelas, perjalanan The Reds tak akan mudah, terlebih lawan pertama mereka untuk mengejar rekor itu adalah sang pemilik rekor.
Dan berikut adalah daftar pemain cedera dan yang terkena akumulasi untuk laga Manchester City vs Liverpool.
Pemain Cedera
James Milner
- Status: Meragukan
- Jenis Cedera: Hamstring
- Kemungkinan Pulih: 2 Juli 2020
James Milner tertatih-tatih di paruh pertama derby Merseyside dan kemudian melewatkan kemenangan atas Crystal Palace. Pelatih Jurgen Klopp mengkonfirmasi bahwa cedera hamstringnya tidak serius, tetapi ia masih ragu untuk pertandingan ini.
Joel Matip
- Status: Absen
- Jenis Cedera: Jari kaki
- Kemungkinan Pulih: Belum diketahui
Joel Matip dikabarkan akan absen selama sisa musim ini setelah mengalami cedera jari kaki dalam derby Merseyside, meskipun harapan awal bahwa cedera itu tidak serius.
Xherdan Shaqiri
- Status: Absen
- Jenis Cedera: Betis
- Kemungkinan Pulih: Belum diketahui
Cedera Shaqiri perlahan-lahan sudah pulih. Cedera ini pula yang membuatnya absen di sebagian besar musim ini. Tapi pertandingan melawan Manchester City masih terlalu dini baginya untuk terlibat dalam permainan.
Sementara itu dari sisi akumulasi kartu, tidak ada pemain Liverpool yang terkena suspensi untuk pertandingan Manchester City vs Liverpool.
Tonton Video Ini
Sumber: Sportsmole
Baca Juga Kabar Ini
- 5 Pemain Rekrutan Liverpool pada Era Roy Hodgson, di Mana Mereka Sekarang?
- Manchester United Minta Diskon untuk Transfer Jadon Sancho, Apa Kata Gary Neville?
- Jadwal Premier League Hari Ini: Manchester City vs Liverpool
- 5 Alasan Fans Manchester United Harus Percaya bahwa Solskjaer Bakal Bawa Klub Berjaya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










