Kalah di Derby, Jose Mourinho Minta MU Lekas Move On
Serafin Unus Pasi | 12 November 2018 15:40
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho meminta anak-anak asuhnya untuk tidak larut dalam kekecewaan usai dikalahkan Manchester City tadi malam. Mourinho menyebut setan merah harus lekas bangkit dan merebut poin di pertandingan berikutnya.
Setelah membangun tren positif dalam beberapa pekan terakhir, Manchester United kembali terpeleset. Mereka harus kalah di hadapan sang juara bertahan, Manchester City dengan skor 3-1 tadi malam.
Pada laga tersebut, Setan Merah memang terlihat cukup kewalahan untuk meladeni permainan City. Anak asuh Josep Guardiola itu tampil dominan sepanjang laga di mana mereka terus menerus membombardir pertahanan MU.
Mourinho sendiri menyebut bahwa timnya tidak boleh berkecil hati usai menelan kekalahan tersebut. "Ini bukanlah minggu yang mudah bagi kami," buka Mourinho kepada MUTV.
Baca komentar lengkap pelatih asal Portugal itu di bawah ini.
Sudah Semakin Membaik
Mourinho sendiri menegaskan bahwa ia tidak mengeluhkan performa anak asuhnya meski dihajar tetangga mereka itu dengan cukup parah.
Mourinho menyebut bahwa timnya menunjukkan permainan yang bagus meski kalah di hasil akhir.
"Saya mengatakan kepada para pemain saya bahwa mereka sudah bermain dengan lebih baik daripada sebelumnya. Mereka sudah tampil lebih kuat dan mereka bermain dengan lebih disiplin."
Lekas Move On
Mourinho juga meminta anak asuhnya tidak perlu terlalu menyesali kekalahan tersebut. Ia menyebut pasukannya harus segera bangkit dan meraih poin maksimal di pertandingan berikutnya.
"Kami tidak boleh membiarkan kekalahan ini membuat kami kecewa. Kami boleh bersedih, tetapi kami tidak boleh larut dalam kekecewaan."
"Dalam dua minggu ke depan, kami akan melakoni partai kandang melawan Crystal Palace. Sejak saat itu kami harus terus berjuang untuk meraih poin sebanyak-banyaknya." tandas pelatih asal Portugal tersebut.
Turun Peringkat
Berkat kekalahan tadi malam, United harus rela turun satu peringkat ke peringkat 8 klasemen sementara EPL.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







