Kamis Ini, Sir Jim Ratcliffe Resmi Jadi Investor Baru Manchester United?
Serafin Unus Pasi | 17 Oktober 2023 18:20
Bola.net - Ada kabar baru seputar siapa calon investor baru Manchester United. Nama Sir Jim Ratcliffe dilaporkan akan jadi investor baru Setan Merah di tengah pekan ini.
Sejak akhir tahun 2022 kemarin, Keluarga Glazer membuat pengumuman penting. Mereka membuka diri bagi investor baru masuk ke Manchester United.
Belakangan ini, calon investor baru MU itu sudah mengerucut ke satu nama. Sir Jim Ratcliffe disebut-sebut akan menjadi investor baru Setan Merah.
The Telegraph melaporkan bahwa Sir Jim Ratcliffe sedikit lagi akan menjadi investor baru. Kepastian itu akan didapatkan pada hari Kamis (19/10/2023) mendatang.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Rapat Pemegang Saham

Menurut laporan tersebut, Manchester United akan menggelar rapat pemegang saham pada hari Kamis mendatang.
Mereka akan membahas apakah tawaran Sir Jim Ratcliffe diterima atau tidak. Sebagai informasi, pemilik INEOS itu menawarkan uang sebesar 1,2 milyar pounds untuk mendapatkan 25% saham Manchester United.
Sir Jim juga dikabarkan meminta kendali dalam operasional klub. Jadi rapat pemegang saham MU akan memutuskan apakah pengusaha asal Inggris itu bisa jadi investor baru Setan MErah.
Butuh Waktu

Andai penawaran Sir Jim Ratcliffe diterima, sang pengusaha tidak bisa langsung mengurus Manchester United.
Ini disebabkan ada proses administrasi yang perlu diselesaikan terlebih dahulu. Proses ini dikabarkan akan memakan waktu yang cukup lama.
Namun Sir Jim Ratcliffe berharap proses ini bisa selesai di akhir tahun ini, agar ia bisa memimpin persiapan MU di bursa transfer musim dingin.
Rombak Total

Laporan yang sama mengklaim bahwa Sir Jim Ratcliffe akan melakukan perombakan besar di manajemen MU.
Beberapa posisi penting seperti CEO dan Direktur Olahraga MU akan digantikan dengan orang-orang kepercayaannya.
Klasemen Premier League
(The Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





