Kane Siap Sejajarkan Dirinya Dengan Messi dan Ronaldo
Dimas Ardi Prasetya | 23 Oktober 2017 21:48
Bola.net - - Bomber Tottenham Harry Kane menyatakan dirinya siap untuk menyejajarkan dirinya dengan dua pemain terbaik di dunia saat ini yakni Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Ronaldo dan Messi silih berganti menasbihkan dirinya sebagai pemain terbaik di dunia dalam sembilan tahun terakhir. Mereka secara bergantian memenangkan trofi Ballon d'Or.
Banyak pemain lain yang mencoba untuk bisa merusak hegemoni kedua pemain tersebut, namun gagal melakukannya. Kini, Kane akan mencoba melakukannya. Caranya, dengan mencetak sebanyak mungkin gol pada musim ini.
Saat ini, pemain 24 tahun tersebut telah mencetak 45 gol bagi Tottenham dan timnas Inggris dalam satu tahun kalender. Ia pun berharap bisa menambah sedikitnya lima buah gol lagi sebelum pergantian tahun.
Sudah saya katakan sebelumnya, pada tahap tertentu saya ingin menjadi pemain terbaik di dunia dan untuk bisa melakukan itu, Anda harus berada sejajar di atas sana bersama para pemain ini, serunya seperti dilansir Sportsmole.
Mereka telah menetapkan standar, Ronaldo dan Messi, jadi bagi kami semua, ini semua adalah tentang mencoba mengejar mereka dan naik ke sana. Angka-angkanya bagus tapi bagi saya lebih penting untuk bisa memenangkan pertandingan besar melawan tim besar. Itu menunjukkan kami datang bersama sebagai tim dan menjadi lebih baik lagi, ujar Kane.
Lima puluh akan menyenangkan. Kita akan melihat. Ada banyak pertandingan untuk dimainkan, banyak laga-laga sulit datang, jadi kita hanya akan melihat. Saya tidak suka memikirkannya secara berlebihan. Saya merasa percaya diri, mencetak gol di awal permainan seperti itu juga sangat membantu juga, jadi saya hanya ingin hal itu terus berlangsung, tegasnya.
Saat ini, hanya Messi satu-satunya pemain dari lima liga teratas di Eropa yang berhasil mencetak lebih banyak gol dari Kane dalam satu tahun kalender.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



