Kekalahan atas Man City Buat Kante Sampai Sulit Berkata-kata
Editor Bolanet | 12 Februari 2019 05:30
Bola.net - - Kekalahan telak Chelsea atas Manchester City di ajang Premier League hari Minggu (10/2) lalu masih menyisakan luka di hati sang gelandang, N'Golo Kante. Pemain asal Prancis tersebut mengaku tak bisa berkata apapun untuk merespon hasil buruk tersebut.
Chelsea melawat ke Etihad Stadium dengan modal kemenangan atas Huddersfield dengan skor telak 5-0 di laga sebelumnya. Sayangnya, torehan apik tersebut harus terlupakan setelah skuat asuhan Maurizio Sarri tersebut disikat Manchester City enam gol tanpa balas.
Penyerang The Citizens, Sergio Aguero, menjadi bintang dalam laga kali ini dengan tiga gol yang ia sarangkan. Selain itu, papan skor City juga diisi oleh Raheem Sterling, yang memborong dua gol, dan juga Ilkay Gundogan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Kante Tak Bisa Berkata Apa-apa
Kante, yang turut berpartisipasi selama 90 menit itu, sampai tak bisa memberikan penjelasan atas hasil buruk yang dituai timnya dalam laga tersebut. Ia berkata bahwa Manchester City benar-benar mengungguli The Blues mulai dari menit awal hingga akhir.
"Sulit untuk dijelaskan," tutur Kante kepada situs resmi klub, dikutip dari Football.london. "Mereka mengalahkan kami. Ini adalah kegagalan secara kolektif," sambungnya.
"Mereka mengungguli kami sejak menit pertama hingga menit akhir, dan mereka membuat perbedaan dalam menit-menit awal babak pertama. Sangat sulit untuk bangkit dari situasi seperti itu," lanjutnya.
Sulit Dilupakan, Tapi Ingin Bangkit
Hasil itu jelas mengecewakan, namun Kante ogah berlama-lama tenggelam dalam keterpurukan. Ia menyuarakan kepada timnya untuk segera bangkit dari kekalahan memalukan tersebut dan berjuang meraih hasil apik di akhir musim.
"Sulit untuk menerima kekalahan berat seperti itu, tapi kami masih punya banyak pertandingan yang akan datang untuk mengangkat kepala serta memberi harapan akan hasil yang bagus di akhir musim," tambahnya.
"Ada rasa kecewa yang terlintas di wajah kami semua. Tapi kami harus belajar dari ini, dan harapannya kami takkan mengulangi kesalahan yang sama di masa depan," tandasnya.
Chelsea akan melanjutkan aksinya di ajang Liga Europa dengan melawan Malmo pada hari Jumat (15/2) mendatang. Laga tersebut merupakan rangkaian dari babak 32 besar yang digelar dalam dua leg, di mana Malmo menjadi tuan rumah untuk pertemuan pertama.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video Chelsea yang kalah 0-6 dari Manchester City di Premier League menjadi bahan olok-olokan di media sosial. Seperti apa ejekan tersebut?
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



