Ketika 1 Thomas Partey Mampu 'Kantongi' 4 Gelandang Manchester United
Asad Arifin | 2 November 2020 08:34
Bola.net - Arsenal sukses memetik poin penuh dalam lawatan ke Old Trafford. Sukses tim racikan Mikel Arteta tidak lepas dari performa apik yang ditampilkan Thomas Partey.
Arsenal berkunjung ke Old Trafford pada Minggu (1/11/2020) malam WIB. Pada laga pekan ketujuh Premier League 2020/2021 itu, Arsenal menang dengan skor 1-0 atas tuan rumah Manchester United.
Gol kemenangan Arsenal dicetak Pierre-Emerick Aubameyang dari eksekusi penalti. The Gunners mendapat penalti setelah Paul Pogba menjatuhkan Hector Bellerin pada menit ke-68.
Hasil ini membuat Arsenal berada di posisi ke-9 klasemen sementara Premier League dengan 12 poin. Sedangkan, United berada di posisi ke-15 dengan raihan tujuh poin dari enam laga.
Thomas Partey vs 4 Gelandang Manchester United
Ole Gunnar Solskjaer bermain dengan empat gelandang sekaligus. Sedangkan, Mikel Arteta memakai dua gelandang pekerja pada diri Thomas Partey dan Mohamed Elneny.
Dari sisi kuantitas, Arsenal kalah dari United di lini tengah. Namun, duet Mohamed Elneny dan Thomas Partey tampil cukup solid. Mereka menjadi kunci permainan The Gunners.
Squawka memberi kredit khusus atas kinerja Thomas Partey di laga melawan United. Pemain asal Ghana bekerja sangat keras. Dia melakukan banyak duel, merebut bola, dan sekaligus membantu serangan.
Thomas Partey memenangkan semua duel yang dilakukan. Dia juga 11 kali merebut bola dari pemain United. Mantan pemain Atletico Madrid juga melakukan 79 kali sentuhan bola dengan akurasi umpan 93 persen.
Catatan statistik Thomas Partey unggul jauh dari empat gelandang United. Bahkan, pemain 27 tahun ini nampak berjibaku melawan Fred, Paul Pogba, Nemanja Matic, dan Bruno Fernandes.
Respon Mikel Arteta
Thomas Partey menunjukkan alasan mengapa Arsenal membelinya dengan harga mahal awal musim lalu. Dia bekerja sangat keras dan bagus di laga melawan United. Pujian pun datang untuk Thomas Partey.
"Saya melihat semangat yang kami ciptakan dan kepribadian yang mereka tunjukkan di lapangan," puji Mikel Arteta.
"Pemain lain seperti Mohamed Elneny juga. Dengan permainan yang dia miliki, penghargaan layak diberikan untuk mereka. Semua orang siap untuk pertunjukan," kata manajer Arsenal tersebut.
Sumber: Squawka
Baca Ini Juga:
- Kalah Lagi di Old Trafford, Harry Maguire Tidak Yakin Apa Masalah MU Sebenarnya
- Arsenal Menang di Kandang MU Setelah 14 Tahun, Pierre-Emerick Aubameyang Girang Bukan Main
- Reaksi Fans Lihat Penampilan Paul Pogba: Ketemu Thomas Partey Hanyalah Sekelas Atep
- Arsenal Bungkam MU, Pierre-Emerick Aubameyang Beri Dukungan Penuh untuk Mikel Arteta
- Klasemen Liga Inggris: Manchester United Posisi ke-15
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





