Klausul Pelepasan Erling Haaland Sudah Dinonaktifkan, Manchester City Bisa Lega?
Abdi Rafi Akmal | 20 April 2023 03:45
Bola.net - Klausul pelepasan sejatinya bisa jadi bumerang bagi setiap tim yang memiliki pemain bintang. Seperti halnya yang terdapat dalam kontrak Erling Haaland saat bergabung dengan Manchester City.
Pemain berusia 22 tahun itu awalnya memiliki klausul pelepasan sebesar 150 juta Poundsterling. Klausul ini akan aktif di musim panas 2024.
Sekilas, klausul pelepasan memaksa para peminat Haaland untuk menebus harga tersebut agar bisa langsung memboyongnya. Akan tetapi, cara ini memungkinkan sang pemain bisa pindah begitu saja tanpa bisa dinegosiasikan dengan Man City.
Nah, The Athletic melaporkan, klausul pelepasan tersebut diketahui sudah dinonaktifkan dari dalam kontrak Haaland. Man City setidaknya bisa sedikit lebih tenang dari Real Madrid yang punya cukup modal untuk menebusnya.
Terlalu Murah
Harga klausul pelepasan Haaland sebetulnya sudah tergolong tinggi. Namun, performanya di musim perdana menunjukkan harga tersebut terlalu rendah.
Haaland telah memecahkan banyak sekali rekor semenjak bergabung dengan Cityzens. Sejauh ini, ia telah mencetak 47 gol dari 40 pertandingan di seluruh kompetisi.
Performanya yang seperti robot tersebut membuat Man City berhasrat menjaga sang pemain selama mungkin. Salah satunya adalah dengan mencabut klausul pelepasan.
Berbarengan dengan Kontrak Baru Guardiola

Di dalam laporan tersebut dijelaskan, klausul pelepasan Haaland dicabut berbarengan saat Josep Guardiola menerima kontrak baru.
Peresmian kontrak itu dilakukan pada November 2022 lalu. Sang manajer masih akan menetap di Inggris hingga 2025 mendatang.
Rencana memuluskan kontrak baru tersebut adalah dengan memastikan pemain andalannya, Haaland, tidak akan pergi sebelum masa baktinya habis.
Gigit Jari
Informasi ini tampaknya membuat Madrid gigit jari. Sebab, Los Blancos diketahui sangat ingin mendatangkan penyerang kelas dunia untuk menggantikan Karim Benzema.
Haaland masuk ke dalam pertimbangan Madrid. Klausul pelepasan yang ada seharusnya memudahkan pergerakan Madrid di musim panas 2024, tetapi kini rencana tersebut gagal.
Tanpa klausul pelepasan, maka Madrid harus melakukan negosiasi 'tidak berujung' dengan Man City yang diketahui akan meminta biaya sangat besar jika sampai klub mau melepasnya.
Sumber: The Athletic
Klasemen Premier League 2022/2023
Baca Juga:
- Ini Dia Tim Jagoan Arsene Wenger yang Menurutnya Bakal Sabet Gelar Juara Premier League
- 4 Pemain Manchester City yang Pernah Main di Bundesliga, Modal Penting untuk Lawan Bayern
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
- Sederet Alasan Bayern Munchen Bakal Comeback Lawan Manchester City dan Lolos ke Semifinal UCL 2022/2
- Melawan Kemustahilan, 4 Penggawa yang Bisa Pimpin Bayern Munchen Comeback Lawan Manchester City
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












