Kondisi Bugar, Marcus Rashford Pede Bakal Moncer di Musim 2022/23
Serafin Unus Pasi | 14 Juli 2022 18:20
Bola.net - Sebuah rasa optimistis diapungkan Marcus Rashford. Penyerang Manchester United itu percaya bahwa musim depan ia bisa berbicara banyak di lini serang Manchester United.
Musim lalu, Rashford bisa dikatakan tidak tampil maksimal di lini serang MU. Ia kerap membuat kesalahan dan tidak tajam di lini serang MU.
Tak ayal di musim lalu ia lebih banyak duduk di bangku cadangan. Situasi ini diperparah dengan beberapa cedera yang dialami sang pemain.
Namun Rashford optimistis bahwa musim depan nasibnya bakal berbeda. "Situasi saya sangat berbeda saat ini, karena saya mendapatkan waktu libur yang panjang di musim panas ini," buka Rashford kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Kondisi Bugar
Rashford menyebut bahwa kondisi fisik dan mentalnya kini sudah jauh lebih bugar. Sehingga ia yakin bisa bermain dengan lebih baik di musim depan.
"Musim baru merupakan sebuah kesempatan yang baru bagi saya. Saya akan fokus penuh di musim ini,"
"Ini pertama kalinya dalam beberapa tahun terakhir saya bisa mengawali pra musim berbarengan dengan rekan-rekan saya lainnya. Syaa merasa sudah jauh lebih baik dan saya siap untuk awal yang baru,"
Bidik Laga Perdana
Rashford juga bertekad untuk tampil menggebrak sejak awal musim. Ia ingin timnya bisa meraih kemenangan sejak musim baru digulirkan nanti.
"Kami bermain di sebuah klub yang besar, dan banyak yang berharap kami meraih kemenangan di setiap pertandingan dan itulah yang coba kami lakukan,"
"Pertandingan pertama di musim baru adalah kesempatan pertama yang kami miliki. Kami akan bekerja keras di pra musim ini agar kami bisa tampil maksimal di laga perdana nanti," ujarnya.
Lawan Pertama
Musim baru Premier League akan digulirkan pada pekan pertama Agustus. Manchester United kebagian jatah bermain di kandang.
Mereka akan berhadapan dengan Brighton di Old Trafford di laga perdana nanti.
Klasemen Akhir Premier League
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





