Laga Manchester United vs Sheffield Ditunda, Ada Apa?
Yaumil Azis | 5 Maret 2020 01:44
Bola.net - Laga Premier League antara Manchester United melawan Sheffield United telah dipastikan ditunda. Keputusan ini terkait dengan partisipasi Sheffield dalam ajang FA Cup.
Sejatinya, klub berjuluk the Red Devils tersebut akan menjamu Sheffield di Old Trafford menjelang akhir bulan Maret. Namun partai tersebut harus ditunda hingga waktu yang belum ditentukan sampai sekarang.
Hal ini disebabkan oleh partisipasi Sheffield United di ajang FA Cup. Seperti yang diketahui, pasukan Chris Wilder itu berhasil melaju ke babak perempat final FA Cup setelah mengalahkan peserta divisi Championship, Reading FC.
Pertandingan antara Reading melawan Sheffield yang digelar hari Rabu (4/3/2020) kemarin berlangsung sengit hingga babak perpanjangan waktu. Pada akhirnya, Sheffield keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
MU vs Sheffield Ditunda
Laga babak perempat final sendiri dijadwalkan pada tanggal 21 Maret waktu setempat. Partai tersebut hanya berjarak satu hari saja andai laga antara Manchester United kontra Sheffield tetap dilangsungkan. Untuk itulah, laga Premier League tersebut harus ditunda.
Lawan Sheffield sendiri belum diketahui sampai sekarang. Undian untuk menentukan partai perempat final sendiri baru akan digelar pada hari Kamis (5/3/2020), tepat setelah wasit meniupkan peluit panjang dalam tiga partai FA Cup di hari yang sama.
Sementara itu, Manchester United baru akan menjalani laga babak ke-5 FA Cup pada hari Jumat (6/3/2020). Mereka akan bertemu dengan Derby County yang sekarang diperkuat oleh salah satu legendanya, Wayne Rooney.
Masalah Bagi Manchester United
Penundaan ini jelas menjadi masalah bagi Manchester United. Pasalnya, mereka sedang dihadapkan dengan jadwal padat. Terutama jika klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu berhasil melaju jauh di FA Cup serta Liga Europa.
Laga babak perempat final FA Cup digelar pada akhir pekan sebelum jeda internasional dimulai. Dan jika berhasil menang atas LASK di Liga Europa, maka the Red Devils akan memainkan laga perempat final di awal dua tengah pekan usai jeda, yakni 9 dan 16 April.
Kemudian, jika United berhasil lolos ke semi-final Liga Europa, maka mereka hanya akan mendapatkan satu pekan jeda yang dimulai tanggal 20 April untuk sisa musim 2019/20. Pada pekan itulah kemungkinan laga tunda kontra Sheffield digelar.
Masalah lainnya akan timbul kalau Manchester United melewati babak perempat final FA Cup. Jika terjadi, maka partai melawan Aston Villa di ajang Premier League juga harus ditunda.
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
- Aji Mumpung, Borussia Dortmund Naikkan Lagi Mahar Transfer Jadon Sancho
- Ryan Giggs: Bruno Fernandes Ubah Wajah Manchester United
- Derby County vs Manchester United, Wayne Rooney Waspadai Kebangkitan Setan Merah
- Meski Cinta, Wayne Rooney Ogah Mengalah Lawan MU
- Solskjaer Tidak Kaget Lihat Start Ciamik Bruno Fernandes, Mengapa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







