Lagi, Chelsea Bakal Coba Datangkan Bek Tengah Sebelum Bursa Transfer Ditutup
Serafin Unus Pasi | 30 Agustus 2024 08:41
Bola.net - Ada informasi menarik datang dari Chelsea. The Blues dirumorkan akan mencoba mendatangkan bek tengah milik Benfica, Tomas Araujo.
Di musim panas ini, Chelsea benar-benar jor-joran dalam belanja pemain. Sudah lebih dari 10 pemain baru didatangkan The Blues di bursa transfer kali ini.
Salah satu posisi yang banyak direkrut Chelsea adalah bek tengah. Mereka sudah mendatangkan Tosin Adarabioyo dan Aaron Anselmino untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
L'Equipe melaporkan bahwa Chelsea masih ingin mendatangkan bek tengah lagi. Kali ini mereka menyasar bek tengah muda milik Benfica, Tomas Araujo.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Muda dan Perkasa
Menurut laporan tersebut, tim pelatih Chelsea saat ini kesengsem berat dengan Araujo.
Sang bek masih berusia 22 tahun. Namun ia sudah konsisten bermain untuk memperkuat lini pertahanan Benfica.
Chelsea menilai Araujo bisa jadi salah satu bek tengah terbaik di dunia pada masa depan. Jadi mereka ingin memboyongnya ke Stamford Bridge.
Mulai Bergerak
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chelsea tidak sekedar berwacana untuk merekrut Araujo.
Mereka sudah mengontak agen sang bek. Mereka telah menawarkan kesempatan bagi sang bek berkarir di Inggris.
Di sisi lain, mereka juga sudah mengontak Benfica untuk membahas apakah sang bek tersedia di bursa transfer ini dan kira-kira berapa mahar transfer yang harus mereka bayarkan untuk jasa sang bek.
Pesaing
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chelsea tidak sendirian dalam perburuan bek 22 tahun tersebut.
Klub tajir Prancis, PSG juga dilaporkan sangat berminat untuk memboyong Araujo sebelum deadline day.
Klasemen Premier League
(L'Equipe)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 31 Januari - 3 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 08:06
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Dewa United 1 Februari 2026
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 12:48
-
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs PSIM 1 Februari 2026
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 12:43
-
Nonton Live Streaming Persis Solo vs Persib di Vidio - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 12:34
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 31 Januari 2026, 12:26
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 31 Januari 2026, 12:26
-
Bantah Isu Resign demi MU, Roberto De Zerbi Tegaskan Masih Setia di Marseille
Liga Inggris 31 Januari 2026, 11:52
-
Alex Marquez Diisukan Saling Lirik dengan Red Bull KTM Factory Racing untuk MotoGP 2027
Otomotif 31 Januari 2026, 11:45
-
Efek Domino, Inter Milan Coba Bajak Pemain Liverpool Ini?
Liga Inggris 31 Januari 2026, 11:22
-
Bekuk City dan Arsenal, MU Tidak Boleh Sombong ketika Jamu Fulham!
Liga Inggris 31 Januari 2026, 11:08
-
Fabio Quartararo Angkat Suara Soal Gosip Pindah ke Honda di MotoGP 2027: Banyak Omong!
Otomotif 31 Januari 2026, 10:58
-
Tantang Fulham, MU Dapatkan Satu Tambahan Tenaga
Liga Inggris 31 Januari 2026, 10:42
-
Sedih! Michael Carrick Pastikan Patrick Dorgu Menepi Cukup Lama dari Skuad MU
Liga Inggris 31 Januari 2026, 10:29
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 31 Januari 2026
Voli 31 Januari 2026, 09:44
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30




