Lallana Nilai Henderson Sudah Siap Jadi Kapten Liverpool
Editor Bolanet | 19 Maret 2015 03:13
- Adam Lallana merasa sangat yakin jika Jordan Herderson sudah siap untuk menjadi kapten selanjutnya. Lallana melihat Henderson mampu membuktikan diri dalam memimpin rekan-rekannya di lapangan.
Henderson diberi amanah oleh Brendan Rodgers untuk menjadi wakil kapten pada awal musim ini. Ia digadang-gadang bakal menjadi kapten tim sepeninggal Steven Gerrard yang memutuskan pergi ke Amerika Serikat di musim panas.
Henderson ternyata mampu menjalankan perannya dengan baik selama menggantikan Gerrard karena berhalangan tampil. Hebatnya, Liverpool tak pernah menelan kekalahan di Premier League saat dipimpin Henderson. Lallana percaya bahwa Henderson sudah siap sepenuhnya untuk menjadi kapten di masa mendatang.
Dia sudah pasti punya atribut untuk menjadi kapten yang sukses. Dia telah membuktikan ketika Stevie belum fit atau tidak bermain, dia mempunyai kualitas dan atribut untuk memimpin tim, ujar Lallana kepada talkSPORT.
Ini kemampuan alami yang dimilikinya. Ini bukan sesuatu yang bisa dibuat. Menjadi kapten bisa membuatmu berkembang. Kami semua respek kepadanya karena dia adalah pemain dan rekan yang dihormati.[initial]
(ts/ada)
Henderson diberi amanah oleh Brendan Rodgers untuk menjadi wakil kapten pada awal musim ini. Ia digadang-gadang bakal menjadi kapten tim sepeninggal Steven Gerrard yang memutuskan pergi ke Amerika Serikat di musim panas.
Henderson ternyata mampu menjalankan perannya dengan baik selama menggantikan Gerrard karena berhalangan tampil. Hebatnya, Liverpool tak pernah menelan kekalahan di Premier League saat dipimpin Henderson. Lallana percaya bahwa Henderson sudah siap sepenuhnya untuk menjadi kapten di masa mendatang.
Dia sudah pasti punya atribut untuk menjadi kapten yang sukses. Dia telah membuktikan ketika Stevie belum fit atau tidak bermain, dia mempunyai kualitas dan atribut untuk memimpin tim, ujar Lallana kepada talkSPORT.
Ini kemampuan alami yang dimilikinya. Ini bukan sesuatu yang bisa dibuat. Menjadi kapten bisa membuatmu berkembang. Kami semua respek kepadanya karena dia adalah pemain dan rekan yang dihormati.[initial]
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06















