Langkah Lindelof Menuju MU Kian Dekat
Haris Suhud | 6 Januari 2017 23:59
Bola.net - - Victor Lindelof dipercaya akan segera gabung dengan Manchester United. Beberapa masalah yang sebelumnya menghambat kepindahannya dari Benfica sudah hampir menemukan titik terang.
Lindelof merupakan pemain incaran Jose Mourinho sejak menggantikan posisi Louis van Gaal sebagai pelatih MU. Keinginan Mourinho mendapatkan Lindelof langsung mendapat sambutan baik dari pihak klub sehingga CEO MU Ed Woodward telah menemui Benfica untuk memenuhi keinginan The Special One.
Ketika negosiasi antara MU dan Benfica sudah mencapai kesepakatan, ada masalah dari pihak ketiga. Mantan klub Lindelof, Vasteras, menuntut bagian sebesar 20 persen dari penjualan pemain.
Mulanya, Benfica mencoba mengurangi jumlah permintaan tersebut. Sehingga, dua klub ini harus menyelesaikan masalahnya terlebih dulu sebelum melepas Lindelof ke MU.
Setelah mengadakan pertemuan, CEO Vasteras, Bengt-Ake Nilsson, memberikan konfirmasi bahwa masalah klubnya dengan Benfica soal kepindahan Lindelof ke MU diharapkan akan beres dalam waktu dekat.
Kami punya harapan. Mereka [Benfica] meningkatkan penawaran setelah kami menghubungi mereka. Kami berharap masalah ini akan tuntas dalam waktu dekat, ujar Nilsson seperti dikutip Daily Star.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Link Streaming Newcastle vs Benfica Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Oktober 2025, 15:29
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04