Laporte Inginkan City Terus berada di Puncak
Aga Deta | 20 Mei 2019 09:17
Bola.net - - Aymeric Laporte merasa sangat senang dengan kesuksesan yang diraih Manchester City pada musim ini. Ia menginginkan City terus berada di puncak.
Laporte bergabung dengan City pada Januari 2018 dari Athletic Bilbao. Pemain Prancis itu berhasil mengantarkan City meraih tiga gelar domestik pada musim penuh pertamanya.
Usai merebut Carabao Cup dan trofi Premier League, The Citizens tampil fantastis di partai final FA Cup. Mereka menang dengan 6-0 melawan Watford di Wembley.
Kesuksesan itu membuat City menorehkan sejarah baru. Mereka menjadi tim Inggris pertama yang mampu meraih treble domestik.
Musim Luar Biasa
Pencapaian yang diraih City pada musim ini jelas membuat Laporte sangat senang. Menurutnya, ini adalah musim yang luar biasa.
"Ini musim yang luar biasa," kata Laporte dilansir Sportskeeda.
"Kami kecewa dengan Liga Champions tetapi saya pikir kami bereaksi dengan sangat bagus dan membuat musim yang luar biasa.
"Ini [FA Cup] adalah yang terakhir dan saya sangat senang memenangkannya juga. Sekarang kami akan melihat ke depan menuju musim baru."
Ingin Terus di Puncak
Kendati demikian, Laporte tak mau cepat puas dengan prestasi yang diraih City musim ini. Ia ingin membawa City terus berada di puncak selama bertahun-tahun.
"Tentu saja kami ingin selalu berada di puncak selalu. Kami memiliki tim untuk melakukan itu," lanjutnya.
"Saya pikir kami akan menjadi yang teratas sepanjang musim, tetapi kami tahu tim lain juga bermain dan sulit untuk memenangkan Premier League.
"Kami memiliki para pemain dan kami akan mencoba melakukan itu."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





