Lawan Arsenal, Ole Gunnar Solskjaer Pastikan Alexis Sanchez Bermain
Serafin Unus Pasi | 25 Januari 2019 10:40
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan bocoran line up yang akan ia turunkan untuk menghadapi Arsenal dini hari nanti. Solskjaer menyebut bahwa pada laga ini, ia akan menurunkan Alexis Sanchez pada laga ini.
Dini hari nanti, Manchester United akan bertandang ke markas Arsenal. Mereka bertekad untuk memenangkan partai di Emirates Stadium itu untuk lolos ke babak ke lima FA Cup musim ini.
Laga ini merupakan laga yang spesial bagi Alexis Sanchez. Pasalnya ini pertama kalinya ia kembali ke Emirates Stadium setelah pindah dari Arsenal pada tahun lalu.
Solskjaer sendiri memastikan bahwa pemain asal Chile itu bakal bermain pada laga ini. "Dia [Sanchez] akan terlibat pada pertandingan ini," buka Solskjaer kepada MUTV.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca persiapan Sanchez jelang laga ini.
Laga Pembuktian
Solskajer menyebut bahwa Sanchez sangat antusias jelang pertandingan melawan mantan klubnya ini.
Solskjaer menyebut sang winger ingin membuktikan dirinya di hadapan para pendukung Arsenal pada laga nanti.
"Saya rasa dia [Sanchez] sangat suka ketika pendukung tuan rumah mencemoohnya. Sebagai seorang pemain, harga dirinya tersakiti ketika ia dicemooh dan dia akan bertekad untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya."
Persiapan Matang
Solskjaer juga menyebut bahwa Sanchez sendiri sudah berada dalam kondisi terbaiknya pasca mengalami cedera baru-baru ini.
Solskjaer menyebut sang pemain berlatih dengan keras dan Solskjaer menilai sang winger sudah sangat siap untuk menghadapi laga ini.
"Dia berlatih dengan benar-benar fantastis. Dia memiliki sikap yang sangat baik dan semoga saja ia menikmati permainannya." tandasnya.
Tidak Full Power
Pada laga ini Manchester United juga tidak diperkuat David De Gea yang akan diistirahatkan pada laga ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


