Lawan Sheffield United, Chelsea Belum Bisa Diperkuat Christian Pulisic
Serafin Unus Pasi | 7 November 2020 11:00
Bola.net - Manajer Chelsea, Frank Lampard membeberkan kondisi skuatnya jelang laga melawan Sheffield United. Lampard menyebut bahwa Christian Pulisic masih belum bisa bermain di laga ini.
Chelsea akan bermain di Stamford Bridge dini hari nanti. The Blues dijadwalkan akan menghadapi Sheffield United di pertandingan pekan kedelapan EPL.
Pada laga ini, sempat beredar kabar Pulisic akan comeback. Setelah cedera yang dialami sang winger dikonfirmasi tidak separah dugaan awal.
Namun Lampard menyebut sang winger belum cukup fit untuk bermain. "Tidak, dia [Pulisic] belum fit untuk bermain," ujar Lampard yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Langkah Pencegahan
Menurut Lampard, cedera yang dialami Pulisic belum sembuh benar. Jadi ia ogah ambil resiko dengan memainkan sang winger.
"Dia masih mengalami kesakitan di bagian hamstringnya. Dia juga tidak berlatih bersama kami."
"Di tengah pekan kemarin, ia sempat berlatih dengan intensitas rendah, namun ia merasa tidak nyaman. Jadi kami harus mencari solusi terbaik untuk itu."
Belum Bisa Pastikan
Pada kesempatan ini Lampard juga bicara mengenai situasi Kai Havertz yang positif mengidap COVID-19. Ia belum tahu kapan sang pemain bisa kembali.
"Saya tidak tahu kapan ia akan bermain. Kami harus menunggu hingga ia terbebas dari gejala penyakit ini."
"Ketika ia menjalani tes lagi, kami berharap ia bisa kembali dengan hasil negatif. Jadi untuk saat ini situasinya masih belum jelas." ujarnya.
Andalan Lain
Chelsea tidak perlu khawatir dengan absennya Pulisic.
Pasalnya rekrutan baru mereka, Hakim Ziyech tengah tampil tokcer bersama The Blues.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









