Legenda Liverpool Puji Manchester United untuk Perekrutan Donny van de Beek
Serafin Unus Pasi | 11 September 2020 19:40
Bola.net - Legenda Liverpool, John Barnes memberikan pendapatnya mengenai keputusan Manchester United merekrut Donny van de Beek. Ia menilai Setan Merah mendapatkan pemain yang bagus dalam diri sang gelandang.
Menjelang musim baru, Manchester United tergolong pasif di bursa transfer. Padahal mereka dikaitkan dengan banyak sekali pemain di musim panas ini.
Namun dua pekan yang lalu, MU mengumumkan pembelian pertama mereka. Mereka membayar 40 juta Euro untuk menebus Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam.
Barnes menilai MU telah cerdas mendatangkan sang gelandang. "Donny van de Beek adalah seorang gelandang serang yang pekerja keras," ujar Barnes kepada Bonus Code Bets.
Baca komentar lengkap mantan bintang Liverpool itu di bawah ini.
Pembelian Bagus
Barnes menyadari bahwa MU sebenarnya sudah punya banyak opsi gelandang. Namun ia merasa Van de Beek tetap memberikan tambahan yang bagus untuk tim mereka.
"United sebenarnya tidak terlalu perlu merekrut Van de Beek, karena mereka sudah punya banyak opsi di lini tengah mereka."
"Namun ketika anda memiliki kesempatan untuk mendatangkan pemain sekaliber dirinya, kendati ada posisi lain yang perlu diperhatikan, maka anda akan tetap merekrutnya."
Dampak Besar
Barnes percaya bahwa Van de Beek bakal menjadi pemain yang penting bagi skuat MU musim depan.
Ia percaya sang gelandang punya kualitas untuk menjadi pemain pembeda bagi Setan Merah musim depan.
"Dia [Van de Beek] adalah pemain yang fantastis dan ia punya kemampuan yang hebat, sehingga ia rekrutan yang bagus untuk United." ujarnya.
Nomor Punggung
Van de Beek sendiri saat ini sudah memilih nomor punggung di skuat MU.
Ia menggunakan nomor punggung 34 sebagai penghormatan pada mantan rekannya, Abdelhak Nouri.
(Bonus Code Bets)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Man Utd vs Brighton: Brajan Gruda
Liga Inggris 12 Januari 2026, 04:30
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
LATEST UPDATE
-
Rencana B Juventus Bikin Kaget, Nama Anak Legenda Milan Masuk Daftar Belanja
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:39
-
Lewati 3 Bulan Berat, Vinicius Akhiri Puasa Gol di Final Supercopa de Espana!
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 07:00
-
Inter Milan Siap Bajak Dusan Vlahovic dari Juventus, AC Milan Terancam Kena Tikung!
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:00
-
Vinicius Ditarik Keluar di Final Supercopa, Xabi Alonso Beri Penjelasan
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 06:53
-
Bukan Hanya Masalah Mental, Ini Peringatan Fletcher untuk Calon Pelatih Baru MU
Liga Inggris 12 Januari 2026, 06:15
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 05:36
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





