Liverpool Amankan Rekrutan Kedua, Dominik Szoboszlai Resmi Diperkenalkan
Abdi Rafi Akmal | 2 Juli 2023 22:21
Bola.net - Dua rekrutan telah diamankan Liverpool di musim panas 2023. Teranyar, Liverpool meresmikan perekrutan Dominik Szoboszlai dari RB Leipzig.
Seperti yang dilaporkan sebelumnya, Liverpool dengan cepat mengamankan kesepakatan dengan Szoboszlai dan Leipzig sehari sebelumnya.
Liverpool berkenan membayar klausul pelepasan yang ada di dalam kontrak pemain berusia 22 tahun tersebut. Nominalnya mencapai 70 juta Euro.
“Saya bergabung dengan klub dengan penuh sejarah. Klub top. Saya sangat senang,” katanya di laman resmi Liverpool.
Kontrak Jangka Panjang
Szoboszlai akan menerima kontrak berdurasi panjang di Anfield. Liverpool mengikat pemain timnas Hungaria itu hingga tahun 2028 mendatang.
Szoboszlai sendiri hanya perlu waktu singkat untuk mengiyakan tawaran tersebut. “Tiga sampai empat hari terakhir terasa sangat panjang,” kata dia.
“Mungkin kalian pikir mudah, tetapi memutuskan untuk pindah ke sini tidak semudah itu,” katanya lagi.
Tertarik Diasuh Klopp
Salah satu aspek yang membuatnya mau bergabung dengan Liverpool adalah keberadaan manajer Jurgen Klopp. Szoboszlai sangat menantikan kerja sama dengan pelatih asal Jerman tersebut.
“Klopp awalnya menghubungi saya. Lalu saya bilang, ‘ok’,” ungkapnya.
“Saya rasa itu adalah hal yang bagus untuk bergabung ke klub ini. Semuanya terasa begitu sempurna,” tambahnya.
Rekrutan Kedua
Szoboszlai adalah rekrutan kedua Liverpool di musim panas 2023. Sebelumnya, The Reds telah mengamankan jasa Alexis Mac Allister dari Brighton.
Liverpool kabarnya masih akan menambah amunisi baru di jendela transfer kali ini. Ada nama Khepren Thuram yang sedang dipantau situasinya.
Sumber: Official
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




