Liverpool Disarankan Kejar Raphinha
Serafin Unus Pasi | 11 Maret 2021 14:30
Bola.net - Sebuah saran diberikan Steve McManaman kepada Jurgen Klopp. Ia ingin manajer Liverpool itu mengejar tanda tangan Raphinha di musim panas nanti.
Raphinha adalah pendatang baru di Premier League. Ia bergabung dengan Leeds United di musim panas kemarin dari Sporting Lisbon.
Sejauh ini sang winger tampil apik bersama The Whites. Ia membuat lima gol dan lima assist bagi Leeds di ajang EPL.
McManaman menilai Liverpool harus mencoba mendatangkan winger Brasil itu. "Anda bisa melihat bahwa pemain seperti dia [Raphinha] tercipta untuk bermain di Premier League," ujar McManaman kepada HorseRacing.
Baca komentar lengkap mantan gelandang Liverpool itu di bawah ini.
Talenta Besar
McManaman menilai tidak ada ruginya bagi Liverpool untuk mengejar tanda tangan Raphinha.
Ia menilai sang winger sudah membuktikan kemampuannya di EPL dan ia menilai sang winger punya talenta yang sangat besar.
"Dia baru saja menjajal kerasnya Premier League, dan seperti yang anda lihat ia memberikan dampak instan. Dia memiliki banyak kemampuan dan juga talenta yang besar,"
Jadi Pembeda
McManaman optimistis bahwa Raphinha bakal jadi pemain yang bagus untuk Liverpool. Ia juga meyakini sang winger bisa menjadi sosok pembeda bagi The Reds musim depan.
"Saya bukannya tidak menghormati Leeds. Namun Pemain seperti dia sangat layak untuk bermain di tim-tim enam besar,"
"Saya rasa Liverpool butuh pemain yang bisa mengubah cara bermain mereka, dan Raphinha adalah sosok yang tepat," ujarnya.
Masih Bahagia
Dalam wawancaranya baru-baru ini Raphinha menegaskan bahwa ia masih bahagia memperkuat Leeds.
Untuk itu ia mengindikasikan belum akan berpindah klub di musim panas nanti.
(Horse Racing)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








