Liverpool Ikut Kejar N'Zonzi dan Libatkan Sturridge
Dimas Ardi Prasetya | 5 Desember 2017 17:30
Bola.net - - Raksasa Premier League asal Merseyside Liverpool dikabarkan berminat mendatangkan Steven N'Zonzi dari , dengan menawarkan uang plus Daniel Sturridge.
Masa depan N'Zonzo di Sevilla saat ini tengah tidak jelas. Sebab ia sepertinya tengah berseteru dengan tim pelatih di klub yang bermarkas di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan tersebut.
Perseteruan itu terjadi karena N'Zonzi tiba-tiba meninggalkan stadion saat Sevilla menjamu Liverpool pada November lalu. Padahal saat itu timnya tengah dalam posisi tertinggal 0-3.
N'Zonzi pun disebut harus menjalani latihan terpisah dalam dua pekan terakhir. Pemain asal Prancis itu juga disebut bisa saja meninggalkan Sevilla pada Januari nanti. Kabar itu sendiri langsung memunculkan rumor bahwa sudah ada sejumlah klub yang antri untuk mendapatkan jasanya.
Di antaranya adalah Everton dan Arsenal. Menurut laporan dari El Gol, Liverpool kini ikut terjun dalam perburuan gelandang berusia 28 tahun tersebut. Bahkan mereka siap menawarkan uang plus Daniel Sturridge sebagai bagian dari kesepakatan transfernya.
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, disebut mengincar N'Zonzi karena ia membutuhkan pemain yang bisa menjaga stabilitas permainan timnya di lini tengah. Apalagi The Reds juga terancam kehilangan Emre Can, yang kontraknya berakhir pada musim ini.
Di sisi lain, Sturridge sendiri juga disebut ingin angkat kaki dari Anfield. Sebab ia ingin mencari kesempatan bermain secara reguler. Hal itu perlu dilakukannya agar ia bisa ikut masuk timnas Inggris yang berangkat ke Piala Dunia 2018 mendatang.
Sementara itu, N'Zonzi sudah membela Sevilla sejak tahun 2015 lalu. Saat itu ia dibeli dari klub Premier League, Stoke City. Ia jadi bagian dari skuat yang mengalahkan Liverpool di final Liga Europa pada tahun 2016 lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04