Liverpool Takkan Diperkuat Takumi Minamino Saat Hadapi Sheffield, Mengapa?
Yaumil Azis | 31 Desember 2019 08:19
Bola.net - Takumi Minamino resmi menjadi bagian dari Liverpool pada bulan Januari mendatang. Namun sayangnya, pria berdarah Jepang tersebut belum bisa bermain saat the Reds melawan Sheffield United nanti. Kenapa?
Pergerakan Liverpool untuk mengamankan Minamino dari RB Salzburg di bulan Desember ini terbilang cukup cepat. Tanpa ba-bi-bu, mereka langsung mendapatkan tanda tangannya dengan mahar transfer senilai 7,25 juta pounds.
Jelas banyak yang menantikan aksi Minamino bersama para pemain Liverpool lainnya seperti Mohamed Salah dan Sadio Mane. Apalagi ia sering tampil impresif di Liga Champions saat masih memperkuat RB Salzburg musim ini.
Dari 22 penampilannya di semua kompetisi, pemain berusia 24 tahun tersebut berhasil mengumpulkan sembilan gol dan 11 assist. Salah satu golnya ia bukukan ke gawang Liverpool dalam laga fase grup Liga Champions.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Debut Minamino Tertunda
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, mengkonfirmasi bahwa sang pemain anyar punya kemungkinan untuk tampil saat bertemu Sheffield United. "Untuk laga berikutnya kami mungkin akan punya dua tambahan pemain," ujarnya dikutip dari Metro.
"Mungkin Nat Phillips akan berada di sini dan Takumi. Kami harus melihat bagaimana kondisinya setelah jeda musim dingin. Dia sudah jelas berlatih, namun tidak bersama tim," lanjjutnya.
Namun, Daily Star baru-baru ini mengeluarkan klaim bahwa Minamino takkan bermain dalam laga melawan Sheffield. Sebab, sang pemain terbentur regulasi Premier League yang tidak mengizinkan dirinya tampil di pekan ke-21.
"Pemain baru yang dibeli pada 1-2 Januari tidak bisa tampil pada laga pekan ke-21," demikian bunyi regulasi kompetisi sepak bola tertinggi di Inggris tersebut.
Debut di Pekan ke-22
Beruntungnya, Minamino sudah bisa dimainkan pada partai babak ketiga FA Cup melawan Everton. Laga tersebut digelar dua hari setelah Liverpool menghadapi Sheffield United hari Jumat (3/1/2020) mendatang.
Lalu, Minamino baru bisa melakukan debutnya dalam ajang Premier League saat Liverpool bertemu dengan Tottenham pada pekan ke-23. Atau lebih tepatnya pada hari Minggu (12/1/2019).
"Mereka bisa membuatnya tersedia untuk pekan berikutnya karena klub sudah diperbolehkan melakukan perubahan di dalam daftar skuatnya pada bursa transfer Januari," lanjut pernyataan dari regulasi Premier League.
(Metro News)
Baca Juga:
- Van Dijk, Liverpool, dan Pengalaman yang Berharga dari Musim Lalu
- Hampir Mustahil Kejar Liverpool, Manchester City Tetap Semangat Jalani Sisa Musim
- Statistik Laga Liverpool vs Wolverhampton: Merayakan Laga Ke-50 Tanpa Kalah The Reds
- Eks Arsenal: Dengan 10 Pemain Liverpool Masih Bisa Kalahkan Lawannya
- Sama Seperti Arsenal, Liverpool Diyakini Bisa Melaju 49 Laga Tanpa Tersentuh Kekalahan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04