Liverpool vs Manchester United: Jurgen Klopp Memarahi Alexander-Arnold 2 Kali
Yaumil Azis | 18 Januari 2021 13:41
Bola.net - Trent Alexander-Arnold menjadi salah satu pemain yang performanya tidak memuaskan sang pelatih, Jurgen Klopp. Ia kerap mendapatkan teriakan dari pinggir lapangan ketika Liverpool bertemu Manchester United.
Seperti yang diketahui, Liverpool menghadapi Manchester United dalam laga lanjutan Premier League hari Minggu (17/1/2021) kemarin. Partai tersebut berakhir dengan skor imbang 0-0.
Liverpool mendapatkan hasil imbang tersebut kendati tampil sebagai tuan rumah di Anfield. Juara bertahan Premier League itu juga memainkan trio penyerang andalannya, yakni Sadio Mane, Roberto Firmino dan Mohamed Salah.
Kendati demikian, trio yang telah menghasilkan banyak gol buat Liverpool tersebut tak mampu menembus lini belakang Manchester United. Aksi Harry Maguire dan Victor Lindelof begitu sulit untuk ditembus oleh mereka.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
TAA Dimarahi Jurgen Klopp
Bisa disimpulkan kalau performa trio penyerang Liverpool berada di bawah standar, mengingat mereka gagal mencetak gol. Selain itu, Alexander-Arnold yang seringkali melakukan overlapping mengecewakan Klopp.
Pakar sepak bola Eropa, Julien Laurens, turut menyaksikan pertandingan tersebut secara langsung di Anfield. Melalui unggahannya di Twitter, ia mengatakan kalau Klopp sempat berulang kali meneriaki Alexander-Arnold dari sisi lapangan.
"Jurgen Klopp sama sekali tidak senang terhadap Trent Alexander-Anrold sejauh ini. Sudah dua kali dia memarahi dirinya karena penempatan posisi," tulis Laurens.
Duet Jordan Henderson dan Fabinho
Pada pertandingan ini juga, Klopp membuat kejutan dengan memainkan Jordan Henderson dan Fabinho sebagai tandem bek di jantung pertahanan. Padahal seperti yang diketahui, keduanya merupakan gelandang.
Joel Matip sebenarnya telah pulih setelah cukup lama absen lantaran mengalami cedera. Namun Klopp memutuskan untuk tidak memainkannya dalam laga ini karena belum pulih secara penuh.
"Joel [hanya bisa] melakukan sebagian dari sesi latihan sejak hari Jumat. Sekarang hari Minggu, jadi waktunya tidak cukup," ucap Klopp kepada Sky Sports.
"Namun mulai dari besok, dia akan berlatih secara normal. Jadi harapannya semuanya akan baik-baik saja. Itulah kenapa Hendo bermain di sana lagi," pungkasnya.
(Express)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





