Lyon vs MU, 2 Pemain Ini Siap Lukai Setan Merah
Serafin Unus Pasi | 9 April 2025 20:03
Bola.net - Gelandang Olympique Lyon, Nemanja Matic memberikan peringatan kepada Manchester United. Ia menyebut bahwa timnya siap menjegal langkah Setan Merah.
Groupama Stadium akan menggelar sebuah laga big match di tengah pekan ini. Lyon selaku tuan rumah akan menjamu Manchester United di leg pertama perempat final Liga Europa 2024/2025.
Jelang laga ini, kubu tuan rumah sedikit kurang difavoritkan di laga ini. Pasalnya MU dianggap punya skuad yang lebih memadai ketimbang kubu Les Gones.
Matic memastikan bahwa MU tidak akan menang mudah di laga ini. "Saya rasa pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang sangat bagus," buka Matic kepada The Athletic.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Suasana Mendukung

Menurut Matic, Lyon punya segala yang dibutuhkan untuk mengalahkan Manchester United di laga ini.
Ia menyebut bahwa skuad Les Gones siap tampil dengan segenap kemampuan terbaik mereka di hadapan puluhan ribu suporter setia mereka.
"Atmosfer pertandingan nanti bakal sangat luar biasa. Selain itu kami juga memiliki banyak pemain bagus dan juga berpengalaman di tim ini," sambung sang gelandang.
Dua Kartu As

Menurut Matic, ada dua pemain yang bakal jadi kunci Lyon mengalahkan MU. Kedua pemain itu adalah Rayan Cherki dan Alexandre Lacazette.
"Rayan Cherki adalah pemain yang diamati banyak orang, karena dia memiliki talenta untuk mengubah jalannya pertandingan dalam satu gerakan," sambung Matic.
"Banyak orang sudah tahu Alex Lacazette. Saya yakin pertandingan ini akan jadi pertandingan yang sulit bagi United," pungkasnya.
Momentum Bagus

Lyon sendiri berada dalam momentum bagus jelang laga ini.
Pada akhir pekan kemarin mereka mengalahkan salah satu tim kuat Ligue 1, Lille sehingga mereka bakal percaya diri saat menjamu MU nanti.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






