Man of the Match Oxford United vs Manchester City: Raheem Sterling
Richard Andreas | 19 Desember 2019 05:06
Bola.net - Raheem Sterling layak menyandang status pemain terbaik alias man of the match Oxford United vs Manchester City, perempat final Carabao Cup 2019/20, The Kassam Stadium, Kamis (19/12/2019) dini hari WIB.
Sterling memborong dua gol yang membungkus kemenangan 3-1 dan memastikan langkah Man City ke semifinal. Sang juara bertahan selangkah lebih dekat untuk mempertahankan trofi mereka.
Meski menurunkan skuad pelapis, Man City masih terlalu kuat bagi tim tuan rumah. Sebenarnya Oxford sudah mencoba melawan, tapi jurang kualitas pemain kedua tim jelas tidak bisa dibantah.
Pentingnya Sterling
Sterling mengenakan ban kapten pada pertandingan ini. Dua golnya sama-sama penting, apalagi gol pertama.
Gol pertama Sterling lahir di menit ke-50, tepat 4 menit setelah Oxford menyamakan kedudukan di menit ke-46. Lalu, dia mencetak gol kedua di menit ke-70 yang menyudahi perlawanan Oxford.
Whoscored memberikan rating 8,0 untuk Sterling pada pertandingan ini, paling tinggi di antara pemain lain di lapangan.
Selain dua golnya, Sterling pun melepaskan 6 percobaan tembakan yang merepotkan kiper lawan.
Sumber: Whoscored
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Carrick Effect di Old Trafford: Derby Menang, Manchester United Terlihat Hidup Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2026, 12:58
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











