Manchester United: 3 Laga Tanpa Gol, 3 Laga Tanpa Kemenangan
Gia Yuda Pradana | 5 April 2023 12:06
Bola.net - Manchester United akan menjamu Brentford di Old Trafford, Kamis 6 April 2023. Ini adalah laga tunda pekan ke-25 Premier League 2022/2023. Man Utd perlu memanfaatkan laga kandang ini untuk kembali ke jalur kemenangan.
MU sedang mengalami penurunan performa. Dalam tiga laga terakhirnya di Premier League, tim asuhan Erik ten Hag itu tak sekali pun mencetak gol maupun meraih kemenangan.
Dalam tiga laga itu, MU bahkan kebobolan sembilan kali. Dengan satu hasil imbang dan dua kekalahan, MU pun cuma mampu mengumpulkan satu poin.
Dari sembilan gol yang bersarang ke gawang MU itu, tujuh di antaranya disumbangkan oleh Liverpool dalam satu laga tak terlupakan di Anfield.
3 Laga Terakhir MU di Premier League (K-S-K)

Periode buruk ini diawali dengan kekalahan telak lawan Liverpool di Anfield. Dalam laga itu, MU diremukkan 0-7.
MU mencatatkan 4 shots on target, tetapi tak mampu membobol gawang Liverpool.
Setelah itu, MU ditahan tim papan bawah Southampton 0-0 di Old Trafford. MU kembali mencatatkan 4 shots on target, tetapi lagi-lagi gagal mencetak gol.
Terakhir, MU kalah 0-2 di markas Newcastle. Kali ini, serangan MU malah lebih parah. Sepanjang laga, MU cuma mampu melepaskan 6 shots dan hanya 1 shot on target. MU lagi-lagi gagal mencetak gol.
3 Laga terakhir MU di Premier League:
05-03-23 Liverpool 7-0 MU
12-03-23 MU 0-0 Southampton
02-04-23 Newcastle 2-0 MU.
Berharap pada Home Form

Dengan performa seperti itu, bakal sulit bagi MU untuk mengalahkan Brentford. Pasalnya, Brentford hanya kalah satu kali dalam 16 laga terakhirnya di Premier League (M7 S8 K1).
Namun, MU didukung home form yang cukup bagus. Mereka tercatat tak terkalahkan dalam 12 laga kandang terakhir di kompetisi (M9 S3 K0).
Laga-laga kandang MU di Premier League 2022/2023 sejauh ini (K-M-M-S-M-M-M-M-M-M-S-M-S):
07-08-22 MU 1-2 Brighton
23-08-22 MU 2-1 Liverpool
04-09-22 MU 3-1 Arsenal
16-10-22 MU 0-0 Newcastle
20-10-22 MU 2-0 Tottenham
30-10-22 MU 1-0 West Ham
28-12-22 MU 3-0 Nottingham Forest
04-01-23 MU 3-0 Bournemouth
14-01-23 MU 2-1 Man City
04-02-23 MU 2-1 Crystal Palace
09-02-23 MU 2-2 Leeds United
19-02-23 MU 3-0 Leicester
12-03-23 MU 0-0 Southampton.
Dengan rekor kandang yang cukup apik itu, bisakah MU meraih hasil terbaik saat meladeni Brentford nanti?
Klasemen Premier League
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Manchester United vs Brentford 6 April 2023
- Fakta dan Statistik Pralaga Premier League 2022/2023 Pekan Ini
- Bobrok! Liverpool Hanya Dapat 1 Poin dan 1 Gol Usai Permalukan Manchester United 7-0
- 6 Momen Keterpurukan MU: Luke Shaw Selalu Berani 'Tampar' Skuad Setan Merah untuk Bangkit Lagi
- Manchester United: Ingat Brentford, Ingat Kekalahan 0-4
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Liverpool, MU Juga Kejar Bintang Tottenham Ini
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:40
-
Eden Hazard Ganti Lapangan Hijau dengan Kebun Anggur, Resmi Terjun ke Dunia Wine
Bolatainment 23 Januari 2026, 15:15
-
Liverpool dan Timnas Prancis Berduka, Ayah Ibrahima Konate Meninggal Dunia
Bolatainment 23 Januari 2026, 13:55
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Pertandingan UFC 324 di Vidio Akhir Pekan Ini
Olahraga Lain-Lain 23 Januari 2026, 15:46
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Bhayangkara 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 15:41
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Semen Padang 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 15:34
-
Jangan Lewatkan, Live Streaming Prime Kumite Championship 3 di Vidio
Olahraga Lain-Lain 23 Januari 2026, 15:21
-
Eden Hazard Ganti Lapangan Hijau dengan Kebun Anggur, Resmi Terjun ke Dunia Wine
Bolatainment 23 Januari 2026, 15:15
-
Jose Mourinho Tegaskan Ambisi Benfica Jelang Laga Penentu vs Real Madrid
Liga Champions 23 Januari 2026, 15:02
-
Prediksi BRI Super League: Persijap vs PSM 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 14:46
-
Liverpool dan Timnas Prancis Berduka, Ayah Ibrahima Konate Meninggal Dunia
Bolatainment 23 Januari 2026, 13:55
-
Virgil van Dijk Bela Arne Slot Usai Pertanyaan 'Tak Sopan' soal Xabi Alonso
Liga Inggris 23 Januari 2026, 13:33
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






