Manchester United Diklaim Sangat Butuh Satu Pemain Ini, Siapa Dia?
Ari Prayoga | 19 Desember 2021 17:45
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United diklaim membutuhkan gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham. Hal itu dikemukakan oleh eks pemain Liverpool, Steve McManaman.
Sejak bergabung dengan Dortmund tahun lalu, Bellingham langsung menunjukkan performa impresif. Tak heran jika sejumlah klub top Eropa tertarik menggaetnya.
Penampilan apik Bellingham bersama Dortmund mengantarnya ke tim nasional senior Inggris. Ia pun sudah menjadi bagian dari skuad The Three Lions pada pentas Euro 2020 kemarin.
Penilaian Steve McManaman
Manchester United sejatinya sempat mendekati Bellingham sebelum ia akhirnya memilih hijrah ke Jerman. McManaman pun menyarankan United untuk kembali mengejarnya.
“Dia memiliki semua atribut untuk menjadi superstar,” ujar McManaman kepada Horseracing.net.
“Ketika Anda melihat tim dan sisi yang bisa membelinya – Manchester United akan membutuhkan tipe pemain seperti itu sebagai gelandang tengah," imbuhnya.
Tak Cocok di Tim Lain
Lebih lanjut, McManaman juga menyebut bahwa Bellingham tak seberapa cocok untuk tim papan atas Premier League lainnya, karena materi pemain mereka sudah di atas rata-rata.
“Manchester City, dengan Rodri, Ilkay Gundogan, Bernardo Silva, tidak terlalu banyak berpengaruh," tutur McManaman.
“Liverpool punya Jordan Henderson, Thiago, Fabinho. Tentu saja itu akan menjadi perekrutan yang hebat, dia pemain hebat, tetapi apakah Liverpool membutuhkannya sekarang adalah hal lain,"
“Henderson mendekati akhir karirenya. James Milner juga. Jadi Liverpool selalu bisa mengambil gelandang tengah lain tetapi sangat padat di sana,"
Kebutuhan Manchester United
McManaman pun menilai bahwa Bellingham merupakan sosok gelandang yang sangat dibutuhkan oleh lini tengah Manchester United saat ini.
“Saya pikir United membutuhkan gelandang tengah seperti itu. Nemanja Matic dan Juan Mata akan segera mengakhiri karier mereka dan Paul Pogba mungkin akan pergi," kata McManaman.
"Jadi, jika ada satu tim yang membutuhkan pemain seperti Jude Bellingham, itu adalah Manchester United."
Klasemen Premier League
Sumber: Horseracing.net
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Berpotensi Raup Lebih dari Rp4 Triliun dari Hak Nama Stadion Baru
Liga Inggris 28 Januari 2026, 21:09
-
Live Streaming Dortmund vs Inter - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 28 Januari 2026, 20:03
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton PSV vs Bayern: Jam Berapa dan Nonton Live Streaming di Mana?
Liga Champions 29 Januari 2026, 01:19
-
Tempat Menonton Club Brugge vs Marseille: Duel Hidup Mati Menuju Fase Gugur UCL
Liga Champions 29 Januari 2026, 01:14
-
Tempat Menonton Dortmund vs Inter: Jam Berapa dan Nonton Live Streaming di Mana?
Liga Champions 29 Januari 2026, 00:58
-
Tempat Menonton PSG vs Newcastle: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 29 Januari 2026, 00:16
-
Tempat Menonton Eintracht Frankfurt vs Tottenham: Misi 8 Besar The Lilywhites
Liga Champions 29 Januari 2026, 00:04
-
Tempat Menonton Napoli vs Chelsea: Jam Berapa dan Nonton Live Streaming di Mana?
Liga Champions 28 Januari 2026, 23:24
-
Harry Maguire, Kontrak Baru, dan Dilema Manchester United
Liga Inggris 28 Januari 2026, 22:53
-
Misteri Tak Berujung Paul Pogba di Monaco
Liga Eropa Lain 28 Januari 2026, 22:41
-
Giuliana Vigile Mendadak Viral: Asisten Wasit Spek Bidadari dari Serie D Italia
Bolatainment 28 Januari 2026, 21:39
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04








