Manchester United Masih Minati Ruben Neves, Tapi...
Serafin Unus Pasi | 20 Agustus 2021 18:00
Bola.net - Sebuah gosip baru beredar mengenai ketertarikan Manchester United terhadap Ruben Neves. Setan Merah diklaim masih menaruh hati terhadap gelandang Wolverhampton tersebut.
Di sisa bursa transfer ini, Manchester United dirumorkan ingin membeli satu pemain baru. Ole Gunnar Solskjaer diberitakan membutuhkan gelandang bertahan baru di tim mereka.
Sepanjang musim panas ini ada beberapa nama yang dikaitkan dengan Setan Merah. Salah satunya adalah gelandang milik Wolverhampton, Ruben Neves.
90min mengklaim bahwa United masih tertarik untuk mendatangkan Neves. Mereka masih akan mengupayakan transfer sang gelandang di musim panas ini.
Simak situasi transfer Neves di bawah ini.
Sesuai Kriteria
Menurut laporan tersebut, Manchester United sangat tertarik untuk mengamankan jasa Neves.
Mereka menilai Neves memiliki kemampuan yang mereka butuhkan. Ia piawai dalam mengover pertahanan dan bisa aktif maju membantu serangan.
Selain itu ia juga sudah teruji di Premier League, sehingga MU menilai sang gelandang adalah target idaman untuk lini tengah mereka.
Cari Uang
Namun laporan itu mengklaim bahwa Manchester United belum pede untuk mengamankan jasa Neves di sisa bursa transfer ini.
Ini dikarenakan Neves memiliki mahar transfer sekitar 40 juta pounds. Sementara dana transfer MU saat ini kurang dari angka itu.
Jadi MU masih mengupayakan menjual beberapa pemain agar mereka memiliki dana untuk mendapatkan jasa Neves di musim panas ini.
Beli Tiga Pemain
Manchester United sepanjang musim panas ini sudah mendatangkan tiga pemain baru.
Mereka menghabiskan 135 juta Euro untuk mendatangkan Tom Heaton, Jadon Sancho dan Raphael Varane.
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04