Manchester United Mulai Jalin Kontak Donnarumma
Asad Arifin | 2 Juni 2019 19:07
Bola.net - - Manchester United disebut mulai berupaya untuk merealisasikan rencana membeli Gianluigi Donnarumma dari AC Milan. Setan Merah kini mulai menjalin kontak dengan sang penjaga gawang muda asal Italia tersebut.
United memang sedang gencar mencari penjaga gawang baru pada musim panas 2019 nanti. Pasalnya, mereka harus segera bersiap untuk ditinggal penjaga gawang David de Gea.
United sejatinya masih punya keinginan untuk mempertahankan De Gea. United sudah memberikan tawaran kontrak baru untuk pria asal Spanyol. Tapi, tawaran kontrak baru yang diajukan oleh klub ditolak De Gea.
Kontrak De Gea bersama United akan habis pada 30 Juni 2020 mendatang, masih ada 12 bulan tersisa. De Gea enggan meneken kontrak baru karena punya tawaran lain. Penjaga gawang 28 tahun saat ini sedang didekati oleh klub Ligue 1, PSG.
Sebagai antisipasi kepindahan De Gea itulah mengapa United berniat untuk membawa Donnarumma ke Old Trafford. Dikutip dari Corriere della Sera, United kini sudah mulai menjalani kontak dengan penjaga gawang berusia 20 tahun.
Sejauh mana kontak yang dilakukan oleh United pada Donnarumma? Simak lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Hubungi Mino Raiola
Mengutip Corriere della Sera, United kini telah menghubungi agen Donnarumma yakni Mino Raiola. Setan Merah sudah mulai bertanya soal kemungkinan untuk membeli penjaga gawang jebolan akademi AC Milan tersebut bulan depan.
Kans United untuk bisa membeli Donnarumma tidak sepenuhnya tertutup. Pasalnya, dalam beberapa kesempatan, Mino Raiola memang berusaha untuk menjual Donnarumma. Dia ingin sang klien mendapatkan gaji yang lebih besar.
Mino Raiola juga punya hubungan yang baik dengan pihak United. Sebab, saat ini ada beberapa pemain yang berada di bawah agensi Raiola membela United. Salah satunya adalah Paul Pogba.
Donnarumma saat ini adalah penjaga gawang utama timnas Italia dan AC Milan. Dia sudah menjalani debut untuk tim utama Rossoneri pada laga Serie A saat usianya masih 16 tahun.
Pada usia 20 tahun, Donnarumma sudah mencatatkan 164 penampilan bersama AC Milan di semua kompetisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





