Manchester United Pecahkan Rekor Transfer untuk Harry Maguire?
Serafin Unus Pasi | 8 Juli 2019 18:20
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United diberitakan siap membuat tawaran besar untuk bek Leicester City, Harry Maguire. Setan Merah berencana membayar sang bek dengan mahar 90 juta pounds dalam waktu dekat.
Nama Maguire sudah lama dikaitkan dengan Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu sudah mengincar sang bek sejak ia tampil memukau di Piala Dunia 2018 bersama Timnas Inggris.
Pada musim panas ini, United kembali mengejar tanda tangan bek 26 tahun itu. Mereka ingin Maguire menjadi bagian dari lini pertahanan mereka untuk musim depan.
Dilansir Daily Star, United akan segera menuntaskan transfer sang bek. Mereka disebut siap membayar sekitar 90 juta pounds untuk memboyong sang pemain ke Old Trafford.
United diberitakan sudah beberapa kali mengajukan tawaran untuk sang bek. Namun tawaran mereka selalu ditolak oleh manajemen The Foxes.
Tawaran United yang terakhir bernilai sekitar 70 juta pounds. Namun tawaran ini dimentahkan oleh Leicester karena mereka menginginkan 90 juta pounds untuk sang bek.
United akhirnya menuruti permintaan The Foxes. Mereka diberitakan akan segera mengajukan tawaran sebesar 90 juta pounds untuk transfer sang bek.
Simak situasi transfer Maguire selengkapnya di bawah ini.
Pecahkan Rekor
Jika Manchester United jadi menebus Maguire dengan harga 90 juta pounds, maka mereka resmi memecahkan rekor transfer dunia untuk pemain bertahan.
Rekor bek termahal dunia saat ini dipegang oleh Virgil van Dijk. Liverpool harus membayar 75 juta pounds kepada Southampton untuk mendatangkan sang bek.
Selain memecahkan rekor transfer untuk bek termahal, Maguire juga akan mendapatkan kontrak menggiurkan di Old Trafford, di mana ia bakal dibayar sebesar 250 ribu pounds per pekan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



