Manchester United Sepakat Pinjamkan Jesse Lingard ke West Ham
Ari Prayoga | 29 Januari 2021 06:50
Bola.net - Manchester United dikabarkan sudah sepakat untuk meminjamkan gelandang serang Jesse Lingard ke sesama klub Premier League, West Ham hingga akhir musim ini.
Lingard merupakan produk asli akademi Manchester United. Sejak menembus tim utama pada 2011 silam, pemain 28 tahun itu hingga kini sudah tampil sebanyak 210 kali berseragam Setan Merah.
Lingard pun mengalami naik turun performa. Bahkan, dalam tiga musim belakangan ia akrab dengan kritik tajam dari berbagai pihak yang dialamatkan padanya.
Merapat ke West Ham
Sejumlah klub kabarnya siap menampung Lingard. Namun, kini Sky Sports melansir kabar yang menyebut bahwa West Ham sudah sepakat untuk meminjam pemain internasional Inggris itu selama sisa musim ini.
Selain West Ham, perwakilan Lingard kabarnya juga didekati oleh dua klub Premier League lainnya, yakni Newcastle dan West Brom. Namun, Lingard menolak proposal keduanya.
Kabarnya, biaya total yang harus dikeluarkan West Ham untuk meminjam Lingard dari Manchester United adalah lebih dari 3 juta poundsterling, termasuk biaya peminjaman serta gaji Lingard.
Lingard Tak Masuk Skema Solskjaer
Musim ini Lingard benar-benar tersisih dari skuad Ole Gunnar Solskjaer. Lingard hingga kini tercatat sama sekali tak pernah dimainkan di ajang Premier League.
Solskjaer memberi kesempatan pada Lingrad untuk bermain di Piala FA dan Carabao Cup. Namun, Lingard belum tampil maksimal dan gagal membuat sang bos terkesan.
Di West Ham, Lingard bakal bereuni dengan mantan pelatihnya, yakni David Moyes. Bisa jadi Moyes bakal memberi kesempatan bermain reguler bagi sang mantan anak asuh.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









