Mane Raih Penghargaan Pemain Terbaik Bulan Agustus Versi Fans EPL
Dimas Ardi Prasetya | 3 September 2018 19:15
- Penyerang Liverpool Sadio Mane berhasil meraih penghargaan Fans’ Player of the Month untuk bulan Agustus 2018.
Liverpool tampil solid pada awal musim ini. Mereka menang empat kali dari empat pertandingan.
Mereka berhasil meraih kemenangan melawan West Ham, Crystal Palace, Brighton dan Leicester City. Ini adalah start terbaik Liverpool sejak tahun 1992 atau sejak dimulainya Premier League.
The Reds pun kini menjadi pemuncak klasemen dengan 12 poin. Mereka memasukkan sembilan gol dan kemasukan sekali saja.
Peran Mane

Tiga dari empat pertandingan itu digelar di bulan Agustus. Keberhasilan meraih hasil positif itu tak lepas dari peran Mane.
Dua gol ia persembahkan di laga lawan West Ham. Kemudian, ia mencetak gol lagi lawan Palace. Total ia mengemas tiga gol.
Mane sendiri sekarang menjadi top skor di Liverpool. Total ia telah mengoleksi empat gol.
Pilihan Fans

Dengan performanya itu, maka pemain berusia 26 tahun tersebut terpilih menjadi pemain terbaik Premier League bulan Agustus. Ia terpilih jadi yang terbaik versi para fans.
Mereka memilih Mane melalui voting. Ia meraup suara sebesar 58 persen.
Mane berhasil mengalahkan pesaingnya seperti kiper Cardiff City Neil Etheridge dan gelandang Watford Roberto Pereyra. Ia juga mengungguli bomber Manchester City Sergio Aguero, penyerang Tottenham Lucas Moura dan bek Man City Benjamin Mendy.
Berita Video

Berita video chant-chant gokil dan seru dari suporter Indonesia di Asian Games 2018.
(pfa/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








