Marcus Rashford Akui Manchester United Sedang Bobrok
Ari Prayoga | 8 Oktober 2019 09:43
Bola.net - Striker andalan Manchester United, Marcus Rashford mengakui bahwa timnya kini memang tengah dilanda keterpurukan. Rashford pun menegaskan tekadnya untuk bangkit dari situasi ini.
Akhir pekan kemarin, gol tunggal dari pemain debutan Newcastle, Matthew Longstaff sudah cukup untuk membuat Manchester United merasakan kekalahan ketiganya di Premier League musim ini.
Kini United masih tercecer di peringkat 12 dalam tabel klasemen, hanya berselisih dua angka dari zona degradasi. Sebuah catatan yang sangat buruk untuk tim sekelas Setan Merah.
Pengakuan Marcus Rashford
Lewat akun Twitter pribadinya, Rashford mengunggah sebuah foto disertai kalimat pengakuan dirinya terhadap kondisi buruk United saat ini.
"Anda tak bisa bersembunyi dan dalam beberapa pekan terakhir kami tidak cukup bagus. Sebagai seorang fan United, itu menyakitkan. Dan kalian layak mendapatkan yang lebih baik," ujar Rashford.
"Kami sadar kami harus berbenah dan itu menjadi fokus utama kami sebagai tim dan sebagai klub," tambahnya.
Sudah Ditunggu Liverpool
Selepas jeda internasional, Manchester United sudah ditunggu lawan berat yang juga sang rival abadi, yakni Liverpool.
Laga ini bakal menjadi ujian berat bagi United. Pasalnya, Liverpool tengah berada dalam performa bagus, khususnya di Premier League musim ini.
Hingga pekan kedelapan, Liverpool masih sukses menyapu bersih kemenangan dan kini nyaman bertengger di puncak klasemen dengan selisih cukup jauh dari tim di bawahnya.
Sumber: Twitter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



