Masa Buruk Cahill di Chelsea, Dicueki Sarri Hingga Jadi Cadangan Mati
Yaumil Azis | 6 Mei 2019 01:00
Bola.net - - Hari-hari Gary Cahill di Chelsea, terutama saat diasuh oleh Maurizio Sarri, tampak kurang menyenangkan. Bek veteran asal Inggris itu mengaku bahwa dirinya sulit untuk bisa menghormati sosok yang juga pernah menukangi Napoli tersebut.
Hingga saat ini, Cahill masih berstatus sebagai pemain Chelsea. Namun batang hidungnya cukup jarang terlihat di atas lapangan. Wajar saja, sebab ia baru diturunkan oleh Maurizio Sarri sebanyak tujuh kali saja di semua kompetisi.
Padahal pada musim kemarin, saat dilatih Antonio Conte, Cahill adalah andalan di jantung pertahanan Chelsea. Cahill diturunkan sebanyak 43 kali di semua kompetisi pada musim kemarin. Ia bahkan sempat mencatatkan satu assist.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Hari-hari Cahill Terasa Berat
Dari andalan, kini menjadi penghuni bangku cadangan yang abadi. Cahill merasa hari-harinya di Chelsea terasa semakin berat. Bahkan, satu-satunya kenangan yang ia miliki bersama klub asal London tersebut adalah laga final FA Cup musim lalu.
"Ini terasa sangat buruk bagi saya secara personal. Ini sangat sulit," tutur Cahill kepada Daily Telegraph.
"Saya bermain secara regular dalam enam musim sebelumnya dan telah memenangkan segalanya bersama Chelsea, jadi hanya menyaksikan dari bangku cadangan adalah sesuatu yang tidak saya duga," lanjutnya.
Dicueki Sarri
Satu hal yang membuat Cahill sakit hati adalah bagaimana Sarri selaku pelatih memperlakukannya. Hingga sekarang, pemain yang pernah memperkuat Bolton FC tersebut masih belum tahu alasan mengapa Sarri harus meminggirkannya dari skuat utama.
"Jika anda adalah pemain yang tidak bermain, siapapun, dalam dua, tiga, empat laga, maka anda tak perlu memberikan alasan. Tapi bila delapan atau sembilan laga, anda harus menjelaskan situasinya. Apa yang terjadi? Tapi pelatih tak melakukannya," tambahnya.
"Saya jadi merasa sangat berat untuk memberikan rasa hormat pada seseorang yang tidak memberikan rasa hormat kepada beberapa dari kami yang menang bersama klub ini," tandasnya.
Akhirnya Main Lagi
Cahill diberikan kesempatan tampil saat Chelsea berhadapan dengan Watford pada hari Minggu (5/5) tadi. Sebagai catatan, Bulan November adalah masa di mana Cahill terlihat di atas lapangan bersama skuat Chelsea lainnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





