Mateo Kovacic Masuk Daftar Belanja Manchester United
Serafin Unus Pasi | 25 Maret 2023 18:02
Bola.net - Ada pemain baru yang dikaitkan dengan Manchester United. Setan Merah dilaporkan tertarik membajak Mateo Kovacic dari Chelsea.
Kovacic bisa dikatakan salah satu pemain andalan Chelsea. Musim ini ia menjadi starter reguler di lini tengah The Blues.
Kontrak Kovacic di Chelsea tersisa satu tahun lagi. Alhasil ada banyak spekulasi mengenai masa depan sang gelandang.
90min mengklaim bahwa Kovacic berpotensi melanjutkan karirnya di Inggris pada musim depan. Manchester United dilaporkan tertarik untuk menggunakan jasanya.
Simak situasi transfer Kovacic di bawah ini.
Butuh Gelandang
Manchester United tertarik merekrut Kovacic karena mereka butuh gelandang baru di tim mereka.
Di musim panas nanti, MU terancam kehilangan dua gelandang mereka. Scott McTominay dan Donny van de Beek dilaporkan bakal mencari klub baru.
Situasi ini membuat MU kekurangan gelandang di tim mereka. Jadi mereka mulai berburu gelandang baru.
Performa Teruji
Menurut laporan tersebut, Manchester United tertarik merekrut Kovacic sebagai solusi jangka pendek di tim mereka.
Kovacic sudah teruji di Inggris. Beberapa tahun terakhir ia menunjukkan performa yang stabil di lini tengah The Blues.
Itulah mengapa Erik Ten Hag menilai gelandang 29 tahun itu bisa memberikan kontribusi yang apik bagi Setan Merah di musim depan.
Pesaing
Manchester United bukan peminat tunggal untuk transfer Kovacic. Sejumlah klub top EPL juga berminat pada eks pemain Real Madrid tersebut.
Dua rival MU, Manchester City dan Liverpool dilaporkan akan mencoba merekrut gelandang timnas Kroasia tersebut di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(90min)
Baca Juga:
- Lupakan Kane, Manchester United Harus Datangkan Victor Osimhen
- Amad Diallo, Bruno Fernandes Versi Baru di Manchester United Musim Depan
- Siapkan Rencana Pensiun di MU, Raphael Varane Pastikan tak Mencari Klub Baru
- Rencana Unik Thomas Zilliacus untuk Manchester United: Ajak Fans Patungan, Beli 50 Persen Saham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







