Mau Juara, MU Wajib Hukumnya Pertahankan Anthony Martial
Serafin Unus Pasi | 23 November 2018 21:00
Bola.net - - Sebuah wanti-wanti dikeluarkan oleh Louis Saha. Mantan penyerang Manchester United itu meminta mantan klubnya untuk melakukan segala cara untuk mempertahankan Anthony Martial.
Dalam satu bulan terakhir, Martial bisa dikatakan menjadi pemain terbaik setan merah. Ia rutin mencetak gol dan menjadi pembeda untuk lini serang setan merah.
Namun United sendiri saat ini tengah dibuat khawatir dengan situasi kontrak Martial. Kontrak pemain Timnas Prancis itu akan habis di musim panas tahun depan dan hingga saat ini belum ada tanda-tanda ia akan menambah masa bakti di MU.
Saha sendiri percaya manajemen MU tidak boleh membiarkan Martial pergi karena itu akan mengganggu peluang juara mereka. "Dia [Martial] harus bertahan di klub ini karena klub ini adalah wadah yang sangat bagus untuknya," buka Saha kepada Sky Sports.
Baca penuturan eks striker MU itu di bawah ini.
Pahami Situasi
Saha memahami jika Martial ingin pergi karena ia tidak bermain cukup reguler musim ini, namun ia percaya Jose Mourinho punya rencana yang bagus untuk Martial di masa depan.
"Dia [Martial] harus memahami bahwa klub punya rencana jangka panjang untuknya. Jika dia tidak bermain dengan baik, maka dia harus ingat bahwa klub bisa saja menjualnya dan para fans mungkin juga akan mengejeknya."
"Namun hal itu tidak terjadi bagi Anthony. Dia dicintai oleh para fans dan saya yakin ia juga dicintai oleh manajernya. Mereka [Manajemen MU] harus memahami, membuat kompromi dan membuat para pemain mereka senang, agar mereka bisa memenangkan gelar juara lagi."
Bisa Lebih Baik Lagi
Saha juga percaya bahwa Martial masih belum berada di puncak permainannya, dan ia yakin bahwa pemuda 22 tahun itu bisa menjadi pemain yang lebih mematikan lagi.
"Sebagai seorang fans dan juga pemain yang pernah berada di klub dan bermain sebagai penyerang, saya merasa para pemain MU seperti tidak terhubung satu sama lain. Dia [Martial] diminta untuk mengambil banyak tanggung jawab di atas lapangan karena dia pemain yang hebat dengan kualitas yang luar biasa."
"Anda terkadang bisa melihat ia membuat gestur tubuh yang salah, tetapi beberapa minggu terakhir ia benar-benar luar biasa. Dia membantu pertahanan, lalu membuat selebrasi yang sebelumnya tidak pernah ia lakukan sehingga anda bisa melihat anda tanda-tanda yang baik pada dirinya."
"Jika Anthony bisa terus mempertahankan hal itu dan memberikan dampak kepada pemain-pemain di sekelilingnya, maka anda bisa melihat perubahan yang luar biasa dalam tim ini." tandasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan menghadapi Crystal Palace pada hari Sabtu (24/11) malam nanti pada lanjutan pekan ke 13 Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





