Mau Raphael Varane, Manchester United Harus Setor Segini ke Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 16 April 2021 20:20
Bola.net - Sebuah kabar gembira datang bagi Manchester United. Bek incaran mereka, Raphael Varane bakal dilepas Real Madrid di musim panas nanti.
Beberapa tahun terakhir, nama Varane memang kerap dikaitkan dengan Manchester United. Bahkan sejak era Sir Alex Ferguson, Setan Merah sudah dilaporkan meminati pemain asal Prancis itu.
Gosip ketertarikan MU terhadap Varane akhirnya bersemi lagi musim ini. Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan ingin menjadikannya bagian dari lini pertahanan MU di musim depan.
Marca mengklaim bahwa kali ini impian Manchester United bisa menjadi kenyataan. Karena Real Madrid berencana menjual sang bek di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Varane di bawah ini.
Terpaksa Dijual
Menurut laporan itu,Real Madrid terpaksa menjual Varane di musim panas nanti.
Kontrak sang bek akan berakhir di tahun 2022. Sejauh ini ia terus menerus menolak tawaran kontrak dari manajemen Madrid.
Daripada kehilangan secara cuma-cuma tahun depan, Real Madrid memilih menjualnya di musim panas nanti.
Pasang Harga
Manajemen Madrid sendiri kabarnya sudah menetapkan harga jual Varane.
Sang bek kabarnya akan dibanderol di angka 70 juta Euro. Harga ini tergolong cukup mahal untuk bek yang kontraknya akan habis satu tahun lagi.
Namun Real Madrid percaya bahwa ini langkah yang benar, karena Varane dinilai adalah salah satu bek tengah terbaik dunia saat ini.
Sudah Bergerak
Menurut laporan lain yang beredar, Manchester United sudah mulai bergerak untuk mendapatkan jasa Varane.
Mereka kabarnya sedang mengadakan pembicaraan dengan perwakilan sang bek.
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







