Maurizio Sarri dan Rekor 12 Laga Tak Terkalahkan
Richard Andreas | 12 November 2018 09:00
Bola.net - - Hasil imbang yang diraih Chelsea saat menjamu Everton pada pekan ke-12 Premier League 2018/19, Minggu (11/11) kemarin memang tak memuaskan, tetapi setidaknya hasil tersebut sudah cukup menjaga rekor tak terkalahkan Chelsea di 12 pertandingan Premier League sejauh ini.
Chelsea terus berkembang sejak kedatangan Maurizio Sarri. Mantan pelatih Napoli ini menghadirkan warna yang berbeda pada permainan Chelsea, Sarri lebih senang menguasai bola dan memainkan umpan pendek dari kaki ke kaki.
Sebelumnya, Chelsea diprediksi akan kesulitan awal musim ini. Pada umumnya pelatih yang baru datang di Premier League memang masih butuh waktu untuk beradaptasi dan cukup kesulitan di musim pertamanya. Namun ternyata Sarri menunjukkan sebaliknya.
Sarri pun mengaku puas dengan rekor tersebut. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Lebih Baik
Menurut Sarri, Chelsea saat ini sedang mengalami masalah dalam urusan menciptakan peluang. Chelsea berhasil menguasai pertandingan dan mengontrol jalannya laga, namun hanya mampu menciptakan sedikit peluang.
"Saya pikir kami bermain baik selama 65 menit hari ini [vs Everton]. Mungkin dalam periode ini kami tak bisa menciptakan banyak peluang meski bermain baik," ungkap Sarri di laman resmi Chelsea.
"Sebagai contoh di pertandingan terakhir di Liga Europa kami memainkan 81 umpan di kotak penalti BATE tetapi hanya menciptakan empat peluang, dan saya pikir kami bisa berbuat lebih baik."
"Namun kami bermain sangat baik, hanya sedikit buruk di awal laga," sambungnya.
Rekor

Lebih lanjut, soal rekor 12 laga tak terkalahkan, Sarri merasa berterima kasih pada Chelsea. Dia merasa rekor tersebut tak akan bisa dia dapatkan jika tidak memiliki skuat yang begitu hebat.
"Soal rekor, apa yang bisa saya katakan? Saya sangat bangga. Saya harus berterima kasih pada kllub karena mereka memberi saya tim yang sangat bagus."
"Saya harus berterima kasih pada pemain-pemain dan staf saya. Namun hari ini saya lebih suka tiga poin daripada rekor tersebut," tutupnya.
Berita Video
5 Kebodohan Pesepakbola dan Pemain yang Menjadi Aktor Film.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






