Mega Deal! Transfer Harry Kane ke Man Ciry Mencapai Rp3 Triliun dan Gaji Rp8 Miliar per Pekan
Asad Arifin | 23 Juli 2021 08:16
Bola.net - Transfer Harry Kane menuju Manchester City kini menemui titik terang. Bukan ke Chelsea yang juga punya minat, Tottenham kini mulai membuka pembicaraan untuk melepas sang bomber menuju Man City.
Harry Kane punya tekad bulat untuk meninggalkan Tottenham pada musim 2021/2022 ini. Kane sudah menyampaikan hal tersebut pada Daniel Levy, pemilik Tottenham, sebelum dia tampil di Euro 2020.
Selama gelaran Euro 2020 berjalan, Kane sama sekali tidak peduli dengan rumor terkait masa depannya. Padahal, ada banyak pemberitaan yang mengaitkan kapten timnas Inggris itu dengan kepindahan menuju Chelsea atau Man City.
Mega Deal!
Setelah berlarut cukup lama, kini saga transfer Harry Kane masuk babak baru. Dikutip dari The Mirror, pemain 27 tahun mulai menemukan klub mana yang mungkin akan dibelanya pada musim 2021/2022 ini.
Tottenham mulai melunak terkait keinginan Kane untuk pindah. Levy awalnya tidak ingin melepas Harry Kane ke sesama klub asal Inggris. Namun, situasi kini berbeda. Sulit mendapat tawaran besar dari klub luar Inggris.
Levy kini memberikan lampu hijau untuk transfer Kane menuju Man City. Namun, Levy akan menuntut tebusan yang tidak murah. Levy mematok mahar hingga 160 juta pounds [lebih dari Rp3 triliun] untuk kapten Tottenham itu.
Man City sendiri diprediksi akan bekerja keras untuk mendapatkan jasa Kane. Sebab, mereka telah kehilangan Sergio Aguero dan butuh penyerang tajam sebagai gantinya. Kane adalah target utama The Citizen.
Gaji Super Harr Kane
Transfer Harry Kane bakal melibatkan uang dalam jumlah yang besar. Bukan hanya untuk membayar transfernya dari Tottenham, tapi juga untuk membayar gaji pemain yang pernah membela Leicester City itu.
Harry Kane disebut sudah punya kesepakatan personal dengan pihak Man City. Kane telah menerima tawaran gaji senilai 400 ribu pounds per pekan dari Man City. Nilai tersebut berada pada kisaran Rp8 miliar per pekan.
Kane akan menjadi pemain dengan gaji paling tinggi di skuad Man City. Kane mendapatkan gaji lebih besar dari Kevin De Bruyne yang dibayar 385 ribu pounds per pekan.
Demi Meraih Gelar
Harry Kane punya tujuan yang sangat jelas di balik keinginan meninggalkan Tottenham. Kane ingin merasakan meraih gelar juara, sesuatu yang selalu gagal diraih Kane selama berbaju Tottenham.
Kane merasa peluang meraih gelar bakal lebih besar jika pindah ke Man City. Sebab, tim racikan Pep Guardiola itu menjadi unggulan juara pada setiap kompetisi yang diikuti.
Sumber: The Mirror
Baca Ini Juga:
- Jack Wilshere Merasa Arsenal Sia-Siakan Potensi Besar Gabriel Martinelli, Sepakat?
- Arsenal Jual Alexandre Lacazette demi Tammy Abraham?
- Alasan Mason Greenwood Pilih No. 11 di MU, Ada Ryan Giggs!
- Diam-Diam, Arsenal Makin Pede Dapatkan James Maddison!
- Semangat Pantang Menyerah Donny van de Beek di Manchester United
- Gelandang Baru Arsenal Bisa Tiru Jejak Lukaku dan Tielemans!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



