Menang Saja Tidak Cukup, Performa MU Juga Harus Diperbaiki
Richard Andreas | 9 Oktober 2024 06:00
Bola.net - Erik ten Hag boleh berdalih soal trofi. Bahwa Manchester United adalah tim nomor dua setelah Manchester City dalam hal koleksi trofi di kompetisi domestik dalam dua tahun terakhir Nanmun, fakta bahwa performa MU buruk tidak bisa diabaikan.
Awal musim 2024/2025 ini kembali berjalan mengecewakan untuk MU. MU hanya bisa mengumpulkan 8 poin dari 7 pertandingan Premier League sejauh ini. Mereka juga hanya mencetak lima gol, itu pun tiga di antaranya tercipta di laga kontra Southampton.
Menurut catatan Squawka, ini adalah start terburuk MU di Liga Inggris sejak musim 1989/1990 silam. Saat itu nama liga bahkan belum berganti menjadi Premier League seperti sekarang.
Yang jadi persoalan, musim ini adalah musim ketiga Ten Hag dan sayangnya tidak ada tanda-tanda perkembangan signifikan dalam permainan MU.
Bukan Hanya Hasil, Performa Juga Penting
Situasi Ten Hag juga diamati oleh pakar Premier League, Jamie Carragher. Dia melihat bahwa sampai saat ini, performa MU memang belum menunjukkan perkembangan signifikan.
MU memang menang, Ten Hag boleh membanggakan trofi, tapi faktanya permainan tim di lapangan tidak sebagus itu.
"Di MU, bukan hanya hasil akhir yang penting, performa juga selalu diperhatikan sejak dahulu," kata Carragher.
"Sekarang, hampir setiap kali mereka mendapatkan kemenangan, rasanya mereka menang karena beruntung. Musim lalu, Scott McTominay mencetak banyak gol di menit-menit akhir untuk tim."
Sulit, tapi Ada Simpati untuk Ten Hag
Carragher menilai bahwa performa MU yang sekarang tidak menunjukkan perkembangan signifikan dan sudah sewajarnya Ten Hag dikiritk. Namun, di sisi lain, dia juga bersimpati untuk Ten Hag yang sempat ada di posisi sulit musim lalu.
"Awal musim ini tidak jauh berbeda dalam hal performa, Anda melihat hal-hal yang sama seperti musim lalu. Ini bakal berat bagi Ten Hag," lanjut Carragher.
"Namun, saya juga bersimpati kepada dia. Dia sempat digantung musim panas lalu, ketika para petinggi klub menghubungi kandidat manajer lain," tutupnya.
Klasemen Liga Inggris 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







