Menurut Stones, Sterling Tampil Luar Biasa di Piala Dunia 2018
Dimas Ardi Prasetya | 5 September 2018 03:27
- Bek Manchester City John Stones menilai Raheem Sterling sudah tampil luar biasa bagi timnas di Piala Dunia 2018 kemarin.
Musim lalu Sterling tampil menawan di City. Ia mencetak 23 gol di semua ajang kompetisi.
Akan tetapi winger berusia 23 tahun itu tak bisa mereplika performa tersebut bersama timnas Inggris. Selama di Rusia, ia tak bisa mencetak satu gol sekalipun.
Maka dari itu, eks pemain Liverpool ini pun mendapat banyak cemoohan dari fans Inggris. Padahal sebelum turnamen digelar ia sudah mendapat banyak kritikan.
Tukang Teror

Sebagai rekan satu tim yang baik, Stones pun tentu berusaha membela Sterling. Ia menegaskan Sterling sebenarnya sudah tampil jempolan.
Meski tak bisa menyumbangkan gol, akan tetapi Stones menyebut bahwa Sterling sukses memberikan teror pada pertahanan lawan.
Raz luar biasa di Piala Dunia, pujinya seperti dikutip oleh Daily Mail.
Saya tahu ia mendapat banyak hal negatif terhadapnya tetapi apa yang ia bawa ke tim. Ia meneror pertahanan lawan dan itu tak terlihat, ketusnya.
Harapan Stones

Stones menyebut Sterling sebenarnya pemain yang komplit dan hal itu terlihat saat bermain bersama City. Ia berharap Sterling nanti bisa main sama bagusnya bersama timnas Inggris.
Pada tingkat pribadi saya marah pada Raheem karena apa yang ia bawa ke timnya, seperti yang kita lihat dengan golnya melawan Newcastle, sangat besar. Dan itu bukan hanya tentang gol, ia menciptakan peluang, melawan bek-bek sayap - ia melakukannya segalanya dengan benar dan lebih dan saya berharap jika kita bermain untuk Inggris, yang satu itu masuk dan seperti itulah, dan kita bisa mengakhirinya (kritikan pada Sterling), ucapnya.
Jika itu terjadi, ia bisa terus menunjukkan kepada dunia betapa bagusnya dirinya. Ia memiliki mental yang luar biasa, terus keluar bermain setiap pekan dan melakukan apa yang ia lakukan, dan menyisihkan semuanya, tandasnya.
Berita Video

Berita video mengenai acara penutupan Asian Games 2018 diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (2/9/2018).
(dm/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





