Meski Bapuk, Solskjaer Masih Belum Menyerah dengan Lingard
Aga Deta | 18 Juli 2020 21:00
Bola.net - Ole Gunnar Solskjaer menegaskan Jesse Lingard masih punya kualitas untuk bermain di Manchester United. Karena itu, Solskjaer masih mengandalkan sang gelandang.
Kedatangan Bruno Fernandes memberikan dampak yang besar di Manchester United setelah bergabung dengan klub pada bulan Januari. Namun, kedatangannya juga mempengaruhi beberapa pemain senior secara negatif, salah satunya adalah Lingard.
Lingard tampil sebentar saat Setan Merah 2-0 atas Crystal Palace. Itu adalah penampilan pertamanya di Premier League sejak 1 Februari.
Ada rumor yang mengatakan pemain berusia 27 tahun itu sudah tidak masuk dalam rencana Solskjaer. Setan Merah diklaim berencana untuk menjualnya begitu bursa transfer musim panas dibuka.
Beri Kesempatan
Menjelang pertandingan semifinal FA Cup melawan Chelsea, Solskjaer mengatakan bahwa dirinya bersedia memberi Lingard kesempatan lagi karena sang gelandang sudah bekerja keras dalam beberapa pekan terakhir.
"Jesse adalah bagian dari klub dan telah bekerja sangat keras dan pantas mendapat kesempatan untuk kembali," kata pemain Solskjaer seperti dilansir Ronaldo.com.
“Kami tahu kualitasnya. Kami tahu ia memiliki kualitas berbeda dengan pemain lain dan ia tahu kami menghargainya."
Bisa Tampil
Solskjaer mengaku masih belum menentukan para pemain yang akan turun menghadapi Chelsea. Namun, ia mengisyaratkan kalau Lingard bisa tampil dalam pertandingan ini.
“Tim belum dipilih dan itu berlaku untuk Jesse dan Sergio [Romero]. Mereka punya peluang bagus untuk terlibat. Kami akan membuat keputusan tentang itu nanti."
Sumber: Ronaldo.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43
LATEST UPDATE
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04