'Messi Jepang' Bakal Gantikan Jadon Sancho di MU?
Serafin Unus Pasi | 12 Oktober 2023 07:00
Bola.net - Satu lagi rumor transfer beredar seputar Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu dikabarkan akan mencoba merekrut Takefusa Kubo dari Real Sociedad.
Manchester United berpotensi mengalami kekurangan winger. Pasalnya Jadon Sancho dilaporkan ingin cabut dari Old Trafford pasca ia terlibat perseteruan dengan Erik Ten Hag.
Stok winger MU sendiri tidak terlalu berlimpah. Alhasil Erik Ten Hag mulai mencari kandidat pengganti Sancho.
El Nacional melaporkan bahwa MU saat ini mengarahkan radar mereka ke Spanyol. Setan Merah mencoba merekrut Takefusa Kubo dari Real Sociedad.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Performa Tokcer

Menurut laporan tersebut, Manchester United saat ini cukup serius untuk mengamankan jasa Kubo dari Real Sociedad.
Semenjak cabut dari Real Madrid, Kubo mulai menemukan performa terbaiknya. Musim ini, ia berhasil mengemas lima gol dan dua assist dari sembilan penampilan bersama La Real.
MU menilai Kubo bisa menjadi pengganti yang bagus untuk Sancho. Jadi Ten Hag mulai menjajaki ide untuk memboyong sang winger ke Old Trafford.
Bakal Sulit

Laporan yang sama mengklaim bahwa kans MU untuk membajak Kubo di musim dingin nanti cukup kecil.
Ini disebabkan Sociedad ogah berpisah dengan sang winger. Karena mereka tahu bakal sulit mencari pengganti yang sepadan untuk sang pemain.
Di sisi lain, keuangan MU sendiri lagi sedikit bermasalah. Jadi mereka diyakini bakal sulit menebus Kubo yang mahar transfernya bakal sangat mahal di musim dingin nanti.
Pesaing

Laporan yang sama juga menyebut bahwa MU punya pesaing untuk mendapatkan jasa Kubo.
Real Madrid selaku mantan klub sang winger dikabarkan berminat untuk memulangkan sang winger ke Bernabeu.
Klasemen Premier League
(El Nacional)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





