Messi Slek dengan Griezmann? Kata Siapa Tuh?
Serafin Unus Pasi | 12 November 2020 18:40
Bola.net - Mantan gelandang Barcelona, Ivan Rakitic memberikan klarifikasi mengenai rumor buruknya hubungan Antoine Griezmann dan Lionel Messi. Ia menegaskan bahwa rumor itu adalah kabar bohong semata.
Musim lalu, Griezmann resmi bergabung dengan Barcelona. El Blaugrana harus membayar sekitar 120 juta Euro untuk mengamankan jasanya dari Atletico Madrid.
Namun sejauh ini Griezmann kesulitan menemukan performa terbaiknya di Barcelona. Beredar kabar bahwa Griezmann tenggelam karena ia tidak memiliki hubungan yang baik dengan Messi selaku pusat permainan Barcelona.
Namun Rakitic membantah kabar tersebut. "Dari apa yang saya lihat sendiri, mereka berdua sangat akrab," buka Rakitic kepada El Pelotazo.
Baca komentar lengkap pemain Sevilla itu di bawah ini.
Suka Minum Bersama
Rakitic menyebut bahwa Griezmann dan Messi punya hubungan yang baik di luar lapangan.
Ia menyebut penyerang asal Prancis itu sering menjadi teman minum Messi setelah sesi latihan atau pertandingan.
"Saya sangat akrab dengan Antoine dan Leo. Mereka adalah teman minum, dan mereka sering menghabiskan waktu mereka bersama di ruang ganti."
Bakal Berlalu
Rakitic menilai rumor regangnya hubungan Messi dan Griezmann ini terjadi karena keduanya belakangan sulit mencetak gol. Ia menilia rumor itu akan jadi angin lalu setelah keduanya rutin menjebol gawang lawan.
"Jika mereka berdua sama-sama rajin mencetak gol, maka rumor-rumor seperti ini tidak akan terdengar lagi."
"Bermain untuk tim sebesar Barcelona berarti mereka harus punya kemampuan yang bagus dan juga harus siap dengan ekspektasi yang ada. Saya tidak khawatir dengan mereka berdua, karena mereka adalah pemain yang spektakuler. Jadi saya mendoakan yang terbaik untuk mereka." ujarnya.
Minim Kontribusi
Musim ini, Griezmann memang masih belum berkontribusi banyak bagi Barcelona.
Ia hanya membuat dua gol dan satu assist dari 11 penampilan bersama El Blaugrana.
(El Pelotazo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






