Mikel Arteta Belum Menyerah di Arsenal, Justru Makin Semangat!
Asad Arifin | 28 Agustus 2021 23:45
Bola.net - Mikel Arteta memastikan belum menyerah dengan situasi sulit yang terjadi di Arsenal. Sang manajer justru punya tekad yang besar untuk bisa mengubah situasi yang kini dialami The Gunners.
Arsenal memulai musim 2021/2022 dengan cara yang buruk. Arsenal kalah pada tiga laga awal Premier League. Pada laga ke-3 yang digelar Sabtu (28/8/2021) malam WIB, Arsenal kalah dengan skor 5-0 dari Manchester City.
Kekalahan itu seperti menghapus jejak manis yang ditorehkan Arsenal tengah pekan lalu. Arsenal sempat menang 5-0 atas West Brom di laga Carabao Cup. Tapi, performa buruk di Premier League jadi sorotan utama.
Belum Menyerah
Masa depan Mikel Arteta bersama Arsenal kini mulai diragukan. Akan tetapi, pria asal Spanyol itu belum perlu melempar handuk putih. Arteta tetap yakin bahwa dia masih bisa mengubah performa buruk The Gunners.
"Bagi saya itu adalah kebanggaan dan lebih banyak tekad untuk mengubah situasi. Banyak yang terjadi dalam tiga minggu terakhir kami berada di posisi yang sulit," kata Arteta dikutip dari BBC Sport.
Arteta tidak menampik situasi saat ini sangat berat. Namun, Arteta bakal punya waktu selama dua pekan untuk fokus melakukan pembenahan. Ada jeda internasional yang bisa menjadi titik balik Arsenal dan Arteta.
"Jeda internasional akan membantu kami memulihkan beberapa pemain penting yang kami lewatkan saat ini dan mudah-mudahan kami bangkit, kami berada di tempat yang lebih baik," katanya.
Dukungan Pep Guardiola
Pep Guardiola menyadari situasi sulit yang dialami Arteta saat ini. Namun, dia harus bersikap profesional dan tidak memberi ampun pada Arteta di lapangan. Guardiola pun mendukung apa yang kini ditempuh Arteta.
"Arteta tahu betapa saya mencintainya," kata Guardiola.
"Dalam dua atau tiga tahun dia di sini, dia penting untuk apa yang kami bangun. Orang-orang menginginkan hasil segera, dengan pemain yang dia miliki hari ini, Ben White, Thomas Partey absen, banyak pemain yang mereka investasikan absen, tanpa itu sulit," katanya.
Sumber: BBC Sport
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Mikel Arteta: Terima Kasih, Fans Arsenal
- 5 Pelajaran Manchester City vs Arsenal: Kalah, Pecat, Ronaldo, Transfer, dan Tumpul
- Sejarah Kelam Arsenal: 3 Laga, 3 Kalah, 0 Gol, dan 9 Kebobolan
- Jadwal dan Live Streaming Liverpool vs Chelsea di Mola TV, 28 Agustus 2021
- Suara Fans: Mikel Arteta Weton-nya Tidak Cocok dengan Arsenal, Conte? Memangnya Mau?
- Man of the Match Manchester City vs Arsenal: Ferran Torres
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04