Mikel Arteta Ingin Runtuhkan Dominasi Manchester City di Premier League
Aga Deta | 11 Mei 2024 13:56
Bola.net - Arsenal saat ini bersaing ketat dengan Manchester City dalam perburuan gelar Premier League. Mikel Arteta menegaskan bahwa pihaknya ingin meruntuhkan dominasi The Citizens.
Hingga pekan ke-36, perebutan gelar Premier League masih berlangsung sengit. Arsenal saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi 83 poin.
Arsenal unggul satu poin atas Manchester City yang menghuni peringkat kedua. Namun pasukan Josep Guardiola masih punya satu tabungan pertandingan.
Pada akhir pekan ini, Arsenal akan bentrok melawan Manchester United. Kedua tim dijadwalkan bertemu di Old Trafford pada Minggu (12/5/2024) malam WIB.
Arteta Ingin Runtuhkan Dominasi Man City

Manchester City menjadi juara Premier League dalam tiga musim terakhir. Arteta ingin meruntuhkan dominasi tersebut dengan membawa Arsenal juara.
"Sejarah City, mereka memenangkan trofi dan menjuarai Premier League," kata Arteta di situs resmi klub.
"Mereka telah menjalani perjalanan yang luar biasa selama 10 hingga 15 tahun terakhir, namun kami ingin mengubahnya.
"Kami berusaha melakukan segala yang kami bisa untuk menjadi lebih baik dan lebih baik lagi."
Bersaing dengan Man City

Arsenal sekarang menjadi rival utama Manchester City dalam perebutan gelar Premier League selama dua musim terakhir. Arteta menginginkan timnya menjadi lebih baik dari sang rival.
"Kami sedang dalam perjalanan untuk mencoba mengejar mereka dan menjadi lebih baik dari mereka, itulah tujuan dan apa yang harus kami lakukan," ujar Arteta.
"Merupakan inspirasi untuk memiliki tingkat pertentangan seperti ini dan akan membuat Anda lebih baik jika seseorang menantang Anda untuk melangkah lebih jauh."
Sumber: Arsenal
Jadwal Pertandingan Arsenal Berikutnya

Pertandingan: Manchester United vs Arsenal
Kompetisi: Premier League
Venue: Old Trafford
Hari: Minggu, 12 Mei 2024
Jam: 22.30 WIB
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik tautan ini
Klasemen Premier League 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








