Misi Balas Dendam yang Sempurna dari Anthony Elanga kepada Manchester United
Abdi Rafi Akmal | 1 Januari 2024 00:05
Bola.net - Anthony Elanga pernah dicampakkan oleh Manchester United. Pemain berusia 21 tahun itu lalu kembali dengan misi balas dendam dan terlaksana dengan sempurna.
Elanga baru saja pindah ke Nottingham Forest pada musim panas 2023 lalu. Dia diboyong dari Man United dengan mahar sebesar 17,5 juta Euro.
Sebelum pindah, Elanga hanya dapat menit bermain yang minim. Meski mencatatkan 55 penampilan, total menit bermainnya hanya 2304 menit.
Kesempatan yang minim menyebabkan kontribusinya tidak maksimal. Elanga tercatat hanya mampu melesakkan total empat gol dan empat assist.
Mulai Bersinar
Begitu hengkang dari Man United, karier Elanga perlahan bersinar. Pemain asal Swedia ini tampil mengesankan di setengah musim perdananya bersama Forest.
1453 menit bermain telah dicatatkannya dari total 21 pertandingan. Dengan kesempatan yang maksimal, kontribusinya pun akhirnya bisa maksimal.
Elanga telah mencetak empat gol dan enam assist di seluruh kompetisi. Membuatnya jadi pemain kunci Forest di musim ini.
Tumbangkan Man United
Salah satu assist-nya itu bahkan dicatatkanya baru-baru ini untuk membantu Forest menumbangkan Man United. Laga pekan ke-20 Liga Inggris 2023/2024 itu berlangsung di The City Ground, Minggu (31/12/2023) WIB.
Elanga mencatatkan satu assist untuk gol kemenangan Forest yang dicetak oleh Morgan Gibbs-White (82’). Dengan gol itu, Forest menang dengan skor 2-1.
“Pertandingan ini terasa personal bagi saya. Ini menunjukkan bahwa saya bisa bermain di level yang lebih tinggi. Jadi saya senang Nottingham Forest membawa saya masuk,” katanya kepada NBC Sports.
Sempat Frustrasi
Di kesempatan itu, Elanga juga berbagi keluh kesahnya selama berada di Man United. Dia sempat merasa frustrasi karena minimnya jam terbang.
“Musim lalu tidak mudah bagi saya. Saya hanya bermain 5-10 menit, lalu tidak bermain dalam sepuluh pertandingan ke depan. Mau tidak mau, saya harus tetap merasa kuat,” tandas dia.
Sumber: NBC Sports
Klasemen Liga Inggris
Baca Juga:
- Link Siaran Langsung Liga Inggris: Liverpool Vs Newcastle di Vidio, 2 Januari 2024
- PSG tak Akan Kejar Sancho dan Casemiro Pada Bursa Transfer Musim Dingin 2024 Ini
- Link Siaran Live Streaming Premier League Fulham vs Arsenal di Vidio
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 30 Desember 2023 - 3 Januari 2024
- Tenggelam di Liverpool, 7 Pemain Ini Bangkit Setelah Tinggalkan Anfield Termasuk Takumi Minamino
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Matthijs De Ligt Calon Kapten Masa Depan Manchester United
Liga Inggris 13 November 2025, 15:25
-
Gawat! Turki dan China Saingi Timnas Indonesia untuk Dapatkan Timur Kapadze
Tim Nasional 13 November 2025, 15:15
-
Kebangkitan Piotr Zielinski di Bawah Cristian Chivu Jadi Sinyal Positif untuk Inter Milan
Liga Italia 13 November 2025, 15:12
LATEST UPDATE
-
Duel Taktik: Adu Kuat Tembok Pertahanan Inter dan Milan di Derby della Madonnina
Liga Italia 13 November 2025, 19:32
-
Solusi untuk Krisis Striker AC Milan Ada di Barcelona?
Liga Italia 13 November 2025, 19:19
-
Italia vs Norwegia: Misi Berat Azzurri Jaga Asa Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 13 November 2025, 17:44
-
Bahlil Respons Isu IUP Raja Ampat: Saya Belum Lahir Barang Itu Sudah Ada
News 13 November 2025, 17:37
-
Menkes Budi Ungkap Fakta: Gaji Rp 100 Juta Masih Terima Bantuan Iuran BPJS
News 13 November 2025, 17:27
-
BRI Super League: Musim Hujan dan Dampaknya pada Latihan Persik Kediri
Bola Indonesia 13 November 2025, 17:26
-
93 Tahun Kejayaan Arsenal di Era Highbury: Dari Rumah Sepak Bola ke Legenda Abadi
Liga Inggris 13 November 2025, 17:15
-
Kisah I Gede Siman Sudartawa dan Ambisi Membangun Karier Baru
Open Play 13 November 2025, 17:00
-
Gaji Termahal Serie A Jadi Masalah, Juventus dan Vlahovic Buat Perjanjian Khusus
Liga Italia 13 November 2025, 16:51
-
Andreas Christensen Akui Masa Depannya di Barcelona Masih Abu-Abu
Liga Spanyol 13 November 2025, 16:43
-
Dean Huijsen Buktikan Nilainya di Real Madrid Meski Dikritik
Liga Spanyol 13 November 2025, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01





