Mohamed Salah Tolak Kontrak Baru dari Liverpool, Gabung Klub Rival EPL?
Aga Deta | 12 Maret 2022 12:14
Bola.net - Mohamed Salah dilaporkan telah menolak tawaran kontrak baru yang sudah disodorkan Liverpool. Tawaran The Reds itu tidak sesuai dengan keinginan Salah.
Salah merupakan pemain penting bagi Liverpool. Dia telah mencetak 152 gol dari 237 pertandingan sejak bergabung dengan The Reds dari AS Roma pada 2017.
Namun dalam beberapa bulan terakhir, masa depan Salah cukup ramai dibahas. Ini disebabkan kontrak sang winger yang akan berakhir pada tahun 2023.
Sejauh ini belum ada tanda-tanda Salah akan memperbaharui kontraknya di Liverpool. Alhasil pemain asal Mesir tersebut sudah mulai dikaitkan dengan kepindahannya dari Anfield.
Salah Tolak Kontrak Baru
Keinginan Liverpool untuk memperpanjang masa bakti Salah masih bertepuk sebelah tangan. The Guardian mengklaim tawaran kontrak baru The Reds yang diajukan pada bulan Desember ditolak oleh Salah.
Salah sebenarnya masih punya keinginan untuk tetap bertahan di Merseyside lebih lama. Namun, dia merasa pantas mendapatkan kontrak yang lebih baik daripada yang ditawarkan kepadanya.
Menurut laporan itu, Salah masih bahagia bermain di Premier League. Dia terbuka untuk bergabung dengan klub rival Premier League lainnya apabila gagal meneken kontrak baru di Anfield.
Liverpool Sudah Lakukan Segalanya
Saat konferensi pers jelang laga Brighton vs Liverpool, Jurgen Klopp berbicara soal kontrak Salah. Klopp menyebut The Reds sudah lakukan segala cara untuk memperpanjang kontrak Salah.
"Kami selalu menjadi klub yang sangat ambisius. Jadi sekarang tinggal Mo yang harus mengambil keputusan," ucap Klopp seperti dilansir Liverpool Echo.
"Pihak klub sudah melakukan apa yang harusnya kami lakukan. Dan segalanya berjalan dengan baik.
"Saat ini belum ada keputusan yang dibuat. Mo belum menandatangani atau menolak tawaran kami, jadi kami hanya perlu menunggu," terang Klopp.
Cuitan Agen Salah
Tak lama berselang, agen Mohamed Salah yakni Ramy Abbas Issa muncul ke permukaan. Ia mengunggah emoji tertawa di akun Twitter-nya.
Abbas memang tidak menyertakan keterangan lain selain emoji tersebut. Namun, hal itu diyakini sebagai sindiran kepada ucapan Klopp.
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







