Morata Bicara Soal Sepak Bola, Uang dan Ketenaran
Richard Andreas | 16 Oktober 2018 18:00
Bola.net - - Kehidupan pesepak bola profesional selalu dianggap sebagai salah satu hidup paling nyaman di dunia. Pesepak bola profesional adalah suatu hobi yang dibayar, banyak yang beranggapan seperti itu. Namun benarkah demikian? Benarkah jadi pesepak bola selalu menyenangkan?
Memang benar kebanyakan pesepak bola profesional yang merumput di klub-klub besar Eropa berhasil mendulang banyak uang dari gaji dan sponsor serta pendapatan lain. Pemain seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi dan Neymar jelas bergelimang harta dari sepak bola saja.
Kendati demikian, ternyata harta yang melimpah tak selalu jadi jaminan kebahagiaan. Setidaknya itulah pendapat Alvaro Morata, striker Chelsea.
Morata mengakui uang memang membantu, tetapi di sisi lain uang juga bisa menghancurkan. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Uang dan Masalah
Menukil tribalfootball, Morata mendapatkan sekitar 150.000 paun setiap pekan dari Chelsea. Dia pun bisa merasakan kehidupan bak superstar. Namun, ternyata Morata menyebut bahwa uang juga bisa jadi sumber masalah.
"Pesepak bola bisa mendapatkan lebih banyak masalah dari orang lain. Terkadang uang dan ketenaran juga bisa jadi masalah," kata Morata.
"Banyak orang berpikir kami [pesepak bola profesional] beruntung dan memiliki kehidupan terbaik, tetapi uang bisa memunculkan masalah dengan keluarga dan teman, dan hal itu sudah terjadi pada saya."
"Uang memang membantu, tentu saja, tetapi uang juga bisa merenggut banyak hal dari anda," tegasnya.
Media Sosial

Lebih lanjut, Morata juga menegaskan gaya hidup yang dibagi pesepak bola di media sosial mereka tak selalu seperti yang terlihat. Terkadang, pemain tersebut sedang bersedih dan tertekan, tetapi harus mengunggah foto gembira demi sponsor.
"Kehidupan pesepak bola tak seperti yang banyak orang lihat di Instagram. Terkadang anda bersedih dan mengunggah foto anda yang terlihat bahagia, tetapi itu tak berarti anda sedang bahagia!"
"Pada akhirnya media sosial adalah sesuatu yang membantu anda mendapatkan lebih banyak uang, mendapat lebih banyak iklan dan kesepakatan," tandas dia.
Berita Video
Berita video 5 benda aneh yang dilempar fans sepak bola ke lapangan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
-
Proses Adaptasi di Chelsea Berjalan Cepat
Liga Inggris 19 Januari 2026, 07:00
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 18 Januari 2026, 17:03
-
Chelsea Bekuk Brentford 2-0, Liam Rosenior Full Senyum!
Liga Inggris 18 Januari 2026, 14:56
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

