MU Bukan Lawan yang Menyenangkan buat Frank Lampard
Gia Yuda Pradana | 12 Agustus 2019 12:52
Bola.net - Frank Lampard mengawali kiprahnya sebagai manajer Chelsea di Premier League dengan pahit. Pasukannya tumbang 0-4 di markas sang rival Manchester United. Ini adalah salah satu kekalahan terburuknya, baik sebagai pemain maupun pelatih.
Chelsea dipermak Manchester United (MU) 0-4 di Old Trafford pada pekan perdana Premier League 2019/20, Minggu (11/8/2019).
Gol-gol MU dicetak oleh Marcus Rashford (18'-pen, 67'), Anthony Martial (65'), dan pemain pengganti Daniel James (81'). Chelsea tak berdaya dan dipaksa pulang dengan tangan hampa.
Ini adalah awal yang sempurna buat MU, tapi merupakan awal yang pahit buat Lampard dan Chelsea.
Debut Menyesakkan Lampard
Lampard adalah mantan pemain Chelsea periode 2001-2014. Eks gelandang Inggris itu menjadi manajer Chelsea mulai musim ini.
Laga pertamanya sebagai manajer Chelsea di Premier League adalah lawatan ke Old Trafford, dan ini berakhir pahit.
Kekalahan 0-4 di markas MU ini tercatat sebagai satu dari dua kekalahan terbesar Lampard sebagai manajer.
Sebelumnya, Lampard juga menelan kekalahan 0-4 ketika melawan tuan rumah Aston Villa di Championship, yaitu pada 2 Maret 2019. Lampard mengalami itu bersama Derby County, klub pertama yang dilatihnya sebelum Chelsea.
Kekalahan 0-4 Lampard di markas MU juga tercatat sebagai kekalahan terburuk oleh seorang manajer Chelsea dalam laga resmi perdananya, sejak Danny Blanchflower yang kalah 2-7 melawan tuan rumah Middlesbrough pada Desember 1978.
Old Trafford, April 2000
Kekalahan 0-4 di markas MU pun tercatat sebagai kekalahan terburuk Lampard di Premier League sejak April 2000, ketika masih bermain.
Kekalahan yang dimaksud adalah kekalahan 1-7 pada 1 April 2000. Waktu itu, Lampard bermain penuh 90 menit memperkuat West Ham. Lawannya waktu itu juga MU, dan di Old Trafford.
MU sepertinya memang bukan lawan yang menyenangkan buat Lampard.
Sumber: OptaJoe
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




