MU Gelar Negosiasi Dengan Alba
Serafin Unus Pasi | 25 Juni 2017 09:50
Bola.net - - Isu ketertarikan Manchester United terhadap bek , Jordi Alba nampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka. Setan Merah dikabarkan tengah mengadakan pembicaraan dengan sang pemain mengenai potensi kepindahannya ke Old Trafford.
Alba sendiri memang merupakan salah satu sosok penting di lini pertahanan Barcelona selama beberapa tahun terakhir. Ia selalu menjadi pilihan utama para pelatih Barcelona di sektor kiri pertahanan El Blaugrana.
Namun musim lalu, posisi Alba mulai tersingkir dari tim utama Barcelona. Penggunaan skema 3 bek membuat jam bermainnya sedikit terbatas musim lalu, sehingga ia dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk hengkang pada musim panas nanti.
Menurut berita yang dilansir Diario Gol, kubu MU menyadari kondisi Alba di Barcelona. Untuk itu mereka ingin mendatangkan sang pemain ke Old Trafford untuk menggantikan Luke Shaw yang bermain inkonsisten musim lalu.
Kubu setan merah sendiri kabarnya sudah mulai mengadakan pertemuan dengan perwakilan Alba. Mereka berharap bisa mengamankan transfer sang pemain dalam waktu dekat.
Namun menurut berita yang sama, Alba sejatinya masih bahagia di Barcelona. Ia kabarnya ingin menemui pelatih baru El Barca, Ernesto Valverde sebelum mengambil keputusan mengenai masa depannya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Lini Depan Barcelona Krisis, Hansi Flick Sudah Punya Solusinya, Apa Itu?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:38
LATEST UPDATE
-
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35 -
Link Live Streaming Bayer Leverkusen vs PSG - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:04 -
Link Live Streaming Newcastle vs Benfica - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:02 -
Link Live Streaming PSV Eindhoven vs Napoli - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:01
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04