Nego Kontrak Gnabry Macet, MU Siaga Satu
Serafin Unus Pasi | 18 Februari 2022 05:20
Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Manchester United. Winger incaran mereka, Serge Gnabry dilaporkan mengalami kebuntuan di Bayern Munchen.
Gnabry merupakan salah satu pemain inti Bayern Munchen. Ia telah menjadi pemain yang produktif mencetak gol dan assist dalam tiga tahun terakhir.
Kontrak Gnabry akan habis di tahun 2023. Pihak Bayern Munchen sedang mencoba untuk memperpanjang kontrak sang pemain.
Kicker melaporkan bahwa Bayern berpotensi kehilangan sang pemain di musim panas nanti. Karena negosiasi kontrak baru sang pemain mengalami kebuntuan.
Simak informasi terkait kontrak baru Gnabry di bawah ini.
Nego Buntu
Menurut laporan tersebut, Bayern Munchen sudah mengajukan tawaran kontrak baru untuk Gnabry. Namun tawaran mereka tidak diindahkan sang winger.
Ini disebabkan Gnabry menilai tawaran yang diberikan Bayern Munchen terlalu rendah. Sementara sang winger menilai ia layak mendapatkan gaji yang lebih besar karena ia sudah berkontribusi besar.
Hingga saat ini belum ada titik temu antara permintaan Gnabry dan tawaran Bayern. Sehingga Gnabry berpotensi lepas di musim panas nanti.
MU Mengintai
Laporan itu mengklaim bahwa situasi nego kontrak Gnabry sudah sampai ke telinga MU. Setan Merah dilaporkan mengamati situasi ini.
MU sangat tertarik merekrut Gnabry. Mereka menilai sang winger bisa jadi tambahan yang bagus untuk lini serangnya.
Itulah mengapa mereka mengamati situasi sang winger dan mereka siap mengajukan tawaran jika nego kontrak Gnabry tidak kunjung menemukan kata sepakatan.
Mahar Transfer
Manchester United tidak akan mudah untuk membajak Gnabry. Karena Bayern Munchen membandeorl sang winger dengan harga yang mahal.
Sang winger dilaporkan hanya bisa direkrut di kisaran 70 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Kicker)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




